Tinjau Lokasi GBK, Kapolri dan Panglima TNI Jamin Keamanan Misa Agung Paus Fransiskus
Kapolri dan Panglima TNI menjamin keamanan Misa Agung bersama Paus Fransiskus yang berlangsung pada Kamis (5/9) di Stadion GBK
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto meninjau keamanan dari Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang akan menjadi lokasi Misa Agung bersama Paus Fransiskus, Rabu (4/9) sore.
Berdasarkan pantauan merdeka.com, Kapolri bersama Panglima TNI turut meninjau area SUGBK sekira pukul 14.40 WIB. Mereka memasuki lokasi didampingi para pejabat utama (PJU) dari masing- masing institusi.
-
Lagu apa yang dinyanyikan oleh Kapolri dan Panglima TNI bersama GIGI? Kapolri-Panglima TNI kompak membawakan lagu 'Kepastian yang Kutunggu' dengan iringan dari band GIGI.
-
Kapan M. Hasan menjabat sebagai Kapolri? Jenderal Polisi (Purn.) Drs. Mohamad Hasan adalah seorang Kepala Kepolisian Republik Indonesia di era Orde Baru (1971-1974) dan pernah menjabat sebagai Duta Besar RI untuk Malaysia dari tahun 1974 hingga 1978.
-
Bagaimana tanggapan Kapolri terkait kasus yang menjerat Panji Gumilang? "Ya tentunya tahapan penyidikan kan sekarang sedang berjalan, untuk proses penyidikan tentunya kan membutuhkan kelengkapan alat bukti sesuai yang diatur oleh KUHAP, karena ada beberapa pasal yang masuk, yang tentunya kita harus dalami satu persatu," tutur Listyo kepada wartawan di Balai Sudirman, Jakarta, Jumat (21/7).
-
Siapa yang melaporkan Dewan Pengawas KPK ke Mabes Polri? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) buka suara perihal Nurul Ghufron yang melaporkan Dewan Pengawas (Dewas) KPK ke Bareskrim Mabes Polri dengan dugaan pencemaran nama baik.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Kapan Mohammad Tri Anjas lulus Akmil? Pada 3 November 2022, keluarga militer itu mendapatkan kabar gembira dari Wakil Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Dian Assafri.
Selama proses peninjauan, terlihat keduanya mengecek segala kesiapan pada area SUGBK yang telah dilakukan sterilisasi oleh personel TNI dan Polri.
Semua pengecekan ini dilakukan dalam rangka persiapan pengamanan demi kelancaran acara Misa Agung yang akan dihadiri Paus Fransiskus, Kamis (5/9) besok.
“Saya lihat kesiapan panitia TNI - Polri dan beberapa dari relawan bekerja sudah baik. Berkoordinasi dengan baik,” kata Agus usai melakukan peninjauan di SUGBK, Jakarta.
Selain kesiapan dari personel pengamanan, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto juga menyampaikan beberapa persiapan pendukung lain yang bertujuan sebagai langkah mitigasi ketika gelaran Misa Agung nanti.
“Pendukung lainnya seperti pemadaman kebakaran kemudian juga genset-genset PLN, kemudian mobil derek, tempat parkir juga sudah dipaparkan oleh Polri untuk rekayasa jalan juga sudah disampaikan,” kata Agus.
- FOTO: Tak Bisa Masuk GBK, Umat Katolik Tetap Khidmat Ikuti Misa Suci Paus Fransiskus Meski Lewat Layar Lebar
- Kondisi Terkini Stadion GBK: Misa Akbar Paus Fransiskus Selesai, Umat Katolik Bubarkan Diri
- Stadion Madya dan GBK Steril untuk Misa Agung Paus Fransiskus: Jemaah Bergelang Khusus yang Boleh Masuk
- Ada Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, Simak Rekayasa Lalu Lintas agar Tidak Terjebak Macet
“Sehingga pada saat pelaksanaan tidak menimbulkan kemacetan yang sangat fatal,” tambahnya.
Pada kesempatan yang sama, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan kehadirannya bersama Panglima sore ini adalah untuk menjamin seluruh persiapan gelaran Misa Agung berjalan lancar.
“Kami ingin memastikan serangkaian kesiapan pengamanan khususnya terkait dengan kegiatan puncak yang dilaksanakan besok sore ini betul-betul bisa terselenggara dengan baik,” tutur Sigit.
Sebab, Sigit mengatakan berdasarkan informasi dari panitia Misa Agung, acara ini akan dihadiri kurang lebih 87.000 masyarakat dari para jemaah umat katolik yang akan memenuhi SUGBK.
“Tentunya semuanya harus bisa terlayani dengan baik. Oleh karena itu kita ingin memastikan dari sisi pengamanan dari sisi bagaimana pelayanan kepada jemaah bagaimana proses penempatannya dan juga pengaturan parkir serta rekayasa lalu lintas,” tuturnya.
Adapun pengamanan ini masuk dalam gelaran Operasi Kepolisian Terpusat Tribrata Jaya-2024 yang turut melibatkan sebanyak 4.730 personel terbagi dalam delapan satgas yang telah memiliki tupoksinya masing-masing.
Sekedar informasi Misa Agung yang digelar di area Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) akan dipimpin oleh Paus Fransiskus. Dengan susunan acara yang terbagi menjadi tiga bagian, yaitu Pre-Mass, Misa Kudus, dan Post-Mass, dimulai sejak pukul 12.00 WIB - 19.30 WIB.