Tips terhindar dari virus MERS
Jika selama di Arab Saudi ada keluhan batuk, demam atau sesak napas dan dalam dua hari memburuk, maka segeralah periksa ke dokter.
Jemaah haji Indonesia harus mewaspadai bahaya virus MERS di Arab Saudi. Meski sejauh ini tidak ditemukan ada yang terjangkit virus bahaya tersebut, jemaah tetap harus melakukan tindakan preventif agar tidak tertular.
Apalagi sudah ada kasus orang di Arab Saudi terjangkit virus mematikan tersebut. Seperti dilansir dari Arab News, Sabtu (12/8) lalu, seorang pria Arab Saudi berusia 58 tahun dan pria ekspatriat pria, 50, wafat karena sindrom pernapasan di Timur Tengah. "Satu warga Arab Saudi dan satu lagi ekspatriat. Lokasi keduanya berada di luar kota haji, tepatnya di sebelah utara Saudi,” jelas Kepala Pusat Kesehatan (Kapuskes) Haji Kementerian Kesehatan Eka Jusuf Singka.
Ada dua kasus lagi yang menimpa dua wanita ekspatriat berusia 38 dan 42 tahun di Provinsi Al Jouf. “Kota tempat korban Mers-CoV adalah Hail dan Khamis Mushayt,” ujarnya.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Siapa Raja Ali Haji? Raja Ali Haji bin Raja Haji Ahmad atau dikenal dengan nama pena Raja Ali Haji lahir di Pulau Penyengat, Kepulauan Riau pada tahun 1808 silam.
-
Apa yang dimaksud dengan gelar Haji dan Hajah di Indonesia? Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan penyebutan gelar Haji atau Hajah. Tidak bisa dipungkiri, masyarakat Indonesia memiliki tradisi memberi gelar 'Haji' atau 'Hajah' di depan nama orang usai menunaikan ibadah Haji.
Menurut Kepala Sub Seksi Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Daker Madinah dr. Ika Nufrida Shaleh, ada beberapa tips agar jemaah haji aman, sehat dan terhindar dari virus MERS. Berikut ini tipsnya:
1. Lakukan perilaku hidup sehat.
2. Rajin cuci tangan dengan sabun.
3. Tidak merokok.
4. Menutup mulut pada saat batuk atau bersin.
5. Istirahat yang cukup.
6. Banyak makan sayur dan buah.
7. Selalu menggunakan masker terutama bila berada di kerumunan orang.
8. Tidak mengunjungi peternakan dan tempat pemotongan hewan, terutama unta.
Jika selama di Arab Saudi ada keluhan batuk, demam atau sesak napas dan dalam dua hari memburuk, maka segeralah periksa ke dokter.
Baca juga:
Tak ada jemaah haji Indonesia di Saudi tertular virus MERS
Jemaah haji Indonesia diimbau tidak berfoto dengan unta
Batu kerikil kemasan akan dibagikan pada jemaah di Muzdalifah
Dubes RI untuk Saudi: Jika ada yang kurang, tolong kami dijewer
Jemaah haji Indonesia gelombang kedua tiba di Jeddah