Usai diperiksa polisi, Sam Aliano yakin tak bersalah
Terkait penetapannya sebagai tersangka, Sam Aliano mengaku telah menyiapkan saksi-saksi untuk menyanggah tuduhan Nikita. Selain saksi, dia juga mengklaim telah mengumpulkan bukti-bukti tambahan yang nantinya akan diserahkan ke polisi.
Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Muda Sam Aliano mengaku siap menjalani penahanan pasca ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan artis Nikita Mirzani. Alasannya, tindakan melaporkan Nikita ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) terkait kasus penghinaan mantan Panglima Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo diklaim untuk menunjukkan jiwa patriotisme.
"Tidak takut (dipenjara), saya siap mati demi bangsa. Siapa yang takut. Saya rela mati, begitu cinta saya kepada Indonesia lah," katanya usai jalani pemeriksaan dk Polda Metro Jaya, Senin (20/8).
-
Siapa yang memuji penampilan Nikita Mirzani? Penampilan Nikita saat ini mendapat tanggapan positif dari netizen, banyak yang memuji. Meskipun telah mencapai usia 37 tahun dan memiliki tiga orang anak, disebutkan bahwa kecantikan Nikita semakin bertambah.
-
Tato apa yang dihapus Nikita Mirzani? Foto-foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya menunjukkan Nikita Mirzani sedang menghapus tato yang bertuliskan nama putrinya, Laura atau yang biasa disapa Lolly.
-
Siapa yang merias wajah Nikita Mirzani? Dengan sentuhan makeup minimal yang dibuat oleh MUA Alma Naura, Penampilannya Terlihat Sangat Segar
-
Gaya apa yang ditampilkan Nikita Mirzani dalam pemotretan terbaru ini? Nikita Mirzani memperlihatkan sisi kecantikan yang segar dan natural, sesuai dengan estetika yang sedang populer. Dengan tema clean girl aesthetic, wajah Nikita terlihat begitu flawless dan bercahaya, disempurnakan dengan aksen fake freckles.
-
Apa yang Nikita Mirzani lakukan sekarang? Nikita Mirzani saat ini semakin jarang terlibat dalam perdebatan dengan rekan artis lainnya. Ia sedang menikmati kehidupannya sekarang, salah satunya dengan mengejar hobi berkuda.
-
Bagaimana Nikita Mirzani menghapus tato tersebut? Nikita Mirzani sangat berkomitmen, bahkan sampai pergi ke sebuah klinik untuk menghapus tato di tubuhnya.
Dalam pemeriksaan kasus tersebut, Sam mengaku telah membeberkan soal tuduhan yang disampaikan Nikita. Ia optimistis tak bersalah dalam kasus ini, sebab penyidik belum juga bisa mengungkap pemilik akun Twitter mengatasnamakan Nikita Mirzani terkait dugaan penghinaan terhadap Jenderal Gatot. Sejauh ini, Nikita telah membantah sebagai pemilik akun tersebut.
"Apa yang saya sampaikan ke penyidik bahwa saya benar-benar tidak bersalah karena akun twitter atas nama Nikita Mirzani sampai sekarang belum ada proses dari pihak kepolisian. Jadi sampai titik ini pun belum ada proses. Artinya belum ada bukti bahwa Nikita tidak bersalah. Karena akun twitter tersebut yang hina Jenderal Gatot dan para pahlawan, sampai saat ini polisi belum mau cari tahu siapa pemiliknya dan belum proses," ujarnya.
"Apa yang saya sampaikan ke penyidik bahwa saya benar-benar tidak bersalah karena akun Twitter atas nama Nikita Mirzani sampai sekarang belum ada proses dari pihak kepolisian," sambungnya.
Terkait penetapannya sebagai tersangka, Sam Aliano mengaku telah menyiapkan saksi-saksi untuk menyanggah tuduhan Nikita. Selain saksi, dia juga mengklaim telah mengumpulkan bukti-bukti tambahan yang nantinya akan diserahkan ke polisi.
"Kami akan hadirkan saksi meringankan. Bukti tambahan. Karena kami duga, polisi memiliki bukti yang sepihak. Karena itu, kami akan serahkan bukti tambahan, termasuk akun-akun yang mengecam Nikita Mirzani waktu itu," pungkasnya.
Baca juga:
Penuhi panggilan polisi, Sam Aliano curiga dijadikan tersangka
Kasus pencemaran nama baik, Sam Aliano diperiksa polisi sebagai tersangka
Senin, polisi akan panggil Sam Aliano atas kasus pencemaran nama baik
Polda Metro tetapkan Sam Aliano tersangka pencemaran nama baik Nikita Mirzani
Sam Aliano ditetapkan menjadi tersangka pencemaran nama baik Nikita Mirzani