Usut sistem pengajaran, Polda Metro panggil Kepala Sekolah JIS
"Mengapa bisa kecolongan," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto.
Penyidik Polda Metro Jaya akan memeriksa Timothy Carr, Kepala Sekolah Jakarta International School (JIS), Cilandak, Jakarta Selatan. Pemeriksaan itu perihal sistem pengasuhan serta pengajaran di sekolah tersebut.
"Mengapa bisa kecolongan," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Selasa (22/4).
Hingga saat ini, lanjut Rikwanto, pihaknya telah memeriksa beberapa saksi termasuk guru serta keamanan sekolah.
Terkait dugaan adanya korban lain yang mengalami pelecehan seksual, Rikwanto menjelaskan hingga kini masih satu orang. Meski demikian, untuk ke sekian kali polisi mengimbau kepada para orang tua yang menyekolahkan anaknya di JIS untuk tak segan-segan melapor manakala didapati kejadian serupa menimpa buah hatinya.
"Nanti polisi yang akan menghampiri orang tua tersebut. Pemeriksaan pun dilakukan sesuai kesepakatan orang tua mengenai waktu dan tempatnya," jelasnya.
Sementara itu, terkait 28 pekerja outsourcing yang kemarin divisum di RS Polri, Kramat Jati, Rikwanto mengakui penyidik masih menunggu hasilnya hingga pekan depan.
"Kemarin kita bawa ke RS Kramat Jati untuk dilakukan pemeriksaan visum. Dimungkinkan atau barangkali ada di antara mereka yang berkelakuan sama ditandai dengan ciri-ciri bakteri," tandasnya.