VIDEO: Kronologi Mal Ciputra Terbakar Diperkirakan Rugi Rp5,6 M, Polisi Duga Asal Api dari Restoran
Sebanyak 16 unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi. Api dinyatakan padam 30 menit kemudian
Beginilah detik-detik api melahap Mal Ciputra di kawasan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Jumat, 4 Oktober sekitar dini hari.
Kebakaran diduga berasal dari salah satu restoran di lantai lima.
- VIDEO: Kronologi Truk Ugal-ugalan di Tangerang Tabrak Kendaraan, Sopir Kritis Diamuk Warga
- VIDEO: Kronologi Bos Rental Mobil Tewas Dikeroyok Massa di Pati, Polisi Cuma Ciduk 2 Tersangka
- Kronologi Truk Boks Tabrak Gagar Gedung DPR, Penumpang Luka-Luka
- VIDEO: Kronologi Ibu di Jaktim Rekam Putrinya Disetubuhi Pacar hingga Hamil, Ada Motif Asmara
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan, saat ini dua saksi telah dimintai keterangan. Yakni seorang cleaning service dan sekuriti.
Kepada polisi, keduanya menyampaikan kronologi awal kebakaran.
Kedua saksi mengaku sempat terdengar percikan api tiba-tiba membesar di lantai 5 Mal Ciputra.
Kala itu, petugas cleaning service mencari sumber suara. Ternyata berasal dari restoran Warung Leko.
Sebanyak 16 unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi. Api dinyatakan padam 30 menit kemudian.
Kebakaran tersebut diduga terjadi akibat arus pendek listrik. Sedangkan kerugian akibat insiden tersebut diperkirakan mencapai Rp5,6 miliar.