VIDEO: Kronologi Rumah Dinas Bobby Kemalingan, 3 Pelaku Curi Sembako Sempat Heboh Rp1 M Hilang
Barang bukti yang disita berupa beras, minyak, alat rumah tangga, dengan total Rp3 juta
Kronologi Rumah Dinas Bobby Kemalingan, 3 Pelaku Curi Sembako Sempat Heboh Rp1 M Hilang
Aksi pencurian terjadi di rumah dinas Walikota Medan Bobby Nasution pada 16 April 2024.
Aksi pencurian pertama kali dilaporkan oleh MSP, selaku pekerja di rumah dinas tersebut.
Pelapor menjelaskan para pelaku tidak mencuri uang, melainkan sembako.
Tiga pelaku berhasil ditangkap, mereka berinisial EN yang merupakan juru masak di rumah dinas. Kemudian AS yang berprofesi sebagai Satpol PP, dan pelaku AD.
Kasi Humas Polrestabes Medan Iptu Nizar Nasution menjelaskan, barang bukti yang disita berupa beras, minyak, alat rumah tangga, dengan total Rp3 juta.
Kini ketiga pelaku terancam dijerat Pasal 363 KHUPidana dan Pasal 374 KHUPidana tentang pencurian dan penggelapan.
Pertama kali kabar pencurian di rumah dinas Bobby Nasution beredar, menyebut pencurian terjadi saat Bobby Nasution melaksanakan ibadah umroh.
Dalam video beredar, pencuri menggasak uang senilai miliaran rupiah. Narasi dalam video tersebut mengatakan, para pekerja di rumah dinas tersebut langsung dipecat, imbas pencurian tersebut.