Wapres Ma'ruf Amin Harap Perilaku Bersih dan Sehat Jadi Gaya Hidup Baru
Wakil Presiden, Ma'ruf Amin, mengatakan perilaku hidup bersih dan sehat menjadi kunci utama dalam mencegah penularan Covid-19. Karena itu, dia meminta masyarakat terus menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat di tengah pandemi Covid-19.
Wakil Presiden, Ma'ruf Amin, mengatakan perilaku hidup bersih dan sehat menjadi kunci utama dalam mencegah penularan Covid-19. Karena itu, dia meminta masyarakat terus menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat di tengah pandemi Covid-19.
"Perilaku hidup bersih dan sehat ini diterapkan bukan hanya sementara waktu sampai pemberian vaksinasi (Covid-19). Namun, diharapkan dapat menjadi budaya dan gaya hidup baru bagi warga Indonesia seterusnya," ujarnya, Senin (13/12).
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Kapan Alimin bin Prawirodirjo lahir? Lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tahun 1889, pria yang kerap disapa Alimin ini terlahir dari kalangan keluarga miskin.
Rais 'Aam Nahdlatul Ulama ke-10 ini menyebut, penanggulangan Covid-19 tidak bisa dilakukan pemerintah sendiri. Perlu partisipasi media dan masyarakat.
Media, kata Ma'ruf, memiliki pengaruh besar dalam mengubah perilaku hidup masyarakat. Melalui pemberitaan, media bisa mengajak masyarakat untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.
"Dengan demikian, masyarakat semakin memahami cara-cara melindungi diri, keluarga dan lingkungan secara tepat (dari Covid-19)," kata dia.
Melalui pemberitaan, lanjut Ma'ruf, media juga bisa mencerdaskan masyarakat. Terutama mengenai fenomena Covid-19 dan berbagai dampak yang ditimbulkan virus Sars-Cov2 itu.
Selain mengedukasi perilaku hidup bersih dan sehat, media juga bisa menginformasikan pentingnya program vaksinasi kepada masyarakat secara luas.
"Dalam menyuguhkan informasi mengenai vaksinasi Covid-19, insan pers perlu menyertakan data dukung dan penjelasan ilmiah dari para pakar sehingga mampu menumbuhkan kesadaran dan keyakinan masyarakat akan manfaat vaksin," tandasnya.
Baca juga:
Wapres Bertemu JK, Bahas Persoalan di Tanah Air Hingga Pembangunan Museum Rasulullah
Ma'ruf Amin Ingatkan Pegiat Industri Perhatikan Desain Produk Kemasan
Ma'ruf Amin Sebut Pandemi Bisa Dimanfaatkan Genjot Kinerja Pasar Modal Syariah
Ma'ruf Amin Sebut Danareksa Online Syariah Percepat Pertumbuhan Keuangan Syariah
Wapres Ma'ruf: Pemerintah Masih Lanjutkan Moratorium Pemekaran Daerah
Wapres: Program Satu Juta Rumah Tahun 2020 Tak Capai Target karena Pandemi Covid-19