1 Tahun Jokowi-JK, Desmond soroti inkonsistensi penegakan hukum
Hal ini terlihat dari sikap Jokowi terhadap konflik Polri-KPK dan revisi UU KPK.
Politisi Gerindra Desmond Mahesa menilai satu pemerintahan Jokowi-JK sangat buruk dalam penegakan hukum. Paling tidak, ada tiga hal yang disoroti secara tajam oleh Anggota Komisi III DPR ini mengapa Jokowi dikatakan buruk dalam penegakan hukum yakni konflik KPK-Polri, revisi UU KPK dan Kasus Pelindo II.
"Sangat gamblang berbicara satu tahun dan arah penegakan hukum Pemerintahan Jokowi. Susah saya jawab," ujar Desmond di ruang komisi III DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (20/10).
Menurut dia, lemahnya sikap dan ketidakkonsistenan Jokowi-JK dalam penegakan hukum sangat terlihat dalam beberapa kasus seperti konflik Polri-KPK dan revisi UU KPK.
"Ketika awal pemerintahan, dia (Jokowi) melibatkan KPK untuk menyeleksi menteri. Kita sambut positif bahwa pemerintahan ini akan bersih, akan dipimpin oleh orang-orang yang bagus. Kenyataannya, ke sininya, apa yang terjadi dengan sikap Jokowi terhadap korupsi kan kenyataannya berbeda,"
"Apanya yang berbeda? Pada saat konflik antara polisi dan KPK, dia tidak tegas bersikap. Selanjutnya ada usul revisi UU KPK. Ada yg protes, dia suruh cabut. Sampai hari ini tidak dicabut. Ada apa dengan Jokowi dengan niat pemberantasan korupsi? Kan enggak jelas. Apa yang saya mau omongkan," tegas dia.
Namun demikian, selain masalah pengakan hukum yang lemah dan ketidakjelasan sikap Jokowi, Desmond menilai dalam banyak hal Jokowi pada dasarnya sudah bagus.
"Kalau yang lain-lain dia hebat. Paling yang luar biasa dia angkat sahabat saya Pak Fadjroel Rahman jadi Komisaris Utama Adhi Karya. Ya itu bagus sekali, dia (Fadjroel) dari daerah saya. Mudah-murahan membawa berkat bagi kampung saya saya. Lebih bagus dia datang ke tempat asap ternyata asap lebih banyak. Tidak menyelesaikan masalah bagi banyak orang yg terkena asap," pungkas dia.
Baca juga:
Setahun Jokowi-JK, Ical pesan buat rakyat lebih makmur
Jokowi diwawancarai reporter cilik SD se-Jabotabek
Menteri Yuddy sebut pemerintahan Jokowi-JK berhasil
1 Tahun Jokowi-JK, belum ada terobosan baru di bidang pertahanan
Ini meme-meme setahun kegagalan Jokowi-JK yang bikin ngakak
Setahun Jokowi-JK, Bappenas klaim laut Indonesia bersih kapal ilegal
Setahun pemerintahan Jokowi, Ical ingatkan kemiskinan bertambah
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang diusulkan oleh Partai Demokrat terkait penunjukan Gubernur Jakarta? Hal senada juga disampaikan Anggota Baleg Fraksi Demokrat Herman Khaeron. Dia mengatakan, pihaknya tetap mengusulkan agar Gubernur Jakarta dipilih secara langsung. "Kami berpandangan tetap, Pilgub DKI dipilih secara langsung. Bahkan wali kota juga sebaiknya dipilih langsung," kata Herman Khaeron.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dilakukan Jokowi saat kuliah? Semasa kuliah, Jokowi juga aktif tergabung dengan UKM pencinta alam.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi pada hari Jumat, 8 Desember? Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima surat kepercayaan dari 10 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (LBBP) negara-negara sahabat.