Ahok: Cawapres Jokowi kalau Agus Marto cocoklah
Apa kata Ahok kalau cawapres Jokowi, Sri Mulyani atau Gita Wirjawan?
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok ) ikut menanggapi rumor calon wakil presiden yang akan diusung untuk mendampingi calon presiden dari PDIP Joko Widodo ( Jokowi ) dalam pemilihan presiden 9 Juli nanti. Konon kabar pendamping Jokowi adalah seorang ahli ekonomi.
Menurut Ahok , pendamping Jokowi nantinya harus yang mempunyai chemistry.
"Tentunya yang dia sudah kenal lama. Sudah biasa kerja sama dia. Pak Jokowi kan maunya sama yang memang sudah ada chemistry," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Jumat (25/4).
"Kalau Agus Martomardoyo dia cocoklah," imbuhnya.
Saat dikonfirmasi kenapa menyebut mantan Gubernur Bank Indonesia itu. Kata Ahok , kemungkinan pilihan ke beliau (Agus) karena sesama dari satu daerah.
"Ya kan dari Solo dia. Memangnya Orang Solo? Ya mungkin sebelum di bank dia pengusaha kayaknya," ujarnya.
Sedangkan dengan nama-nama yang lain, mantan Bupati Belitung itu mengatakan, selama ini belum pernah melihat terjalin komunikasi. "Enggak kenal juga dia, (Jokowi - Sri Mulyani ) enggak pernah diskusi kan."
Begitu pun saat ditanya dengan kandidat ahli ekonomi lain seperti mantan Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan. "Enggak tahu, aku enggak tahu dia kenal atau enggak," katanya.
Namun saat dikonfirmasi mengenai nama mantan Wapres RI Muhammad Jusuf Kalla, Ahok mengisyaratkan mengiyakan dengan hanya melemparkan senyum. "Susah juga komentarnya ya...haha," katanya.
Baca juga:
Soal iklan WIN-HT di badan bus, Ahok curiga ada indikasi korupsi
Ahok: Konyol, bus iklan Win-HT tak bayar pajak
Ahok: Sekali lagi, saya bukan orang kristen!
Ahok sebut Jokowi belum tentu menang di Pilpres
'Politisi angkat lagi pemikiran Soekarno cuma untuk pencitraan'
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dikatakan Andreas Hugo Pareira tentang 'cawe-cawe' Jokowi? Diawali upaya untuk memperpanjang kekuasaan, dimulai dari upaya untuk menambah massa jabatan tiga periode, menambah massa jabatan 2-3 tahun, namun kedua upaya ini tidak berhasil," ungkap dia."Drama series cawe-cawenya kemudian beralih dengan 'melabrak' UU Pilpres menyangkut batas usia 40 tahun melalui tangan Paman Usman di MK dan menjadikan putra Gibran sebagai Cawapres Prabowo," tambah Andreas.
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Sebagai informasi, turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Merangin Mukti.
-
Kapan Jokowi memakai Ageman Songkok Sikepan Ageng? Pada upacara peringatan HUT ke-78 RI, Presiden Jokowi tampil menggunakan pakaian adat.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).