Bahas Pilkada 2020, Ketum PSI Grace Natalie Temui Gus AMI
Muhaimin ditemani oleh Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid, Ketua DPP PKB Bidang Kemaritiman dan Pertanian Eko Putri Sandjojo, Ketua DPP PKB Bidang Olahraga, Kesenian dan Milenial, Faisol Riza, serta Ketua DPP Bidang Pendidikan dan Pondok Pesantren KH Yusuf Chudlori (Gus Yusuf).
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie mendatangi Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Gus AMI) di kantor DPP-nya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, pertemuan yang berlangsung Senin (6/7) itu didampingi Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni, Ketua DPP PSI Isyana Bagoes Oka dan Koordinator Jubir PSI Dara Nasution.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
-
Apa tindakan yang dilakukan Grace Natalie dan Isyana Bagoes Oka pada debat ketiga? Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Hasyim Asya'ri menyebutkan bahwa tindakan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Grace Natalie dan Isyana Bagoes Oka yang menghampiri moderator pada saat debat ketiga lalu sudah dilakukan evaluasi.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Siapa yang berpartisipasi dalam Pilkada Serentak 2015? Pilkada serentak 2015 digelar untuk daerah-daerah dengan masa jabatan kepala daerah yang habis pada periode 2015 sampai Juni 2016.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
Sementara itu, Muhaimin ditemani oleh Sekjen DPP PKB Hasanuddin Wahid, Ketua DPP PKB Bidang Kemaritiman dan Pertanian Eko Putri Sandjojo, Ketua DPP PKB Bidang Olahraga, Kesenian dan Milenial, Faisol Riza, serta Ketua DPP Bidang Pendidikan dan Pondok Pesantren KH Yusuf Chudlori (Gus Yusuf) dan Wakil Bendahara Umum (Wabendum) DPP PKB Bambang Susanto.
Dalam pertemuan tersebut diterapkan protokol kesehatan sangat ketat, setiap tamu yang datang diperiksa suhu tubuhnya, diwajibkan memakai masker dan diingatkan untuk saling menjaga jarak. Bahkan keduanya bertukar cinderamata berupa masker.
Sekjen PSI Raja Juli membenarkan pertemuan itu.
"Banyak hal yang dibicarakan. Tapi intinya kami PSI, sebagai partai junior, belajar dari keberhasilan PKB sebagai partai senior. Kemampuan mengelola partai secara elektoral maupun nilai-nilai keislaman rahmatan lil 'alamin yang menjaga kemajemukan Indonesia yang selama ini diperjuangkan PKB," ungkap Raja.
Dia pun menegaskan, juga membahas kerja sama Pilkada.
"Ada pembicaraan juga tentang kerja sama pilkada di beberapa tempat," katanya.
Terkait Pilkada, PKB dan PSI tercatat sedang mesra pada bursa Pilgub Sumatera Barat. Bahkan pada 24 Juni 2020 yang lalu, PKB melakukan deklarasi dukungan untuk Faldo Maldini Sebagai Bacagub Sumbar dan Febby Dt Bangso sebagai Bacawagub.
Faldo diketahui menjabat sebagai Ketua DPW PSI Sumbar, sementara Febby adalah Ketua DPW PKB Sumbar. Deklarasi dibacakan oleh Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu DPW PKB Sumbar, Iswandi Muchtar, melalui aplikasi zoom.
Reporter: Putu Merta
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Menpan-RB Ungkap Banyak ASN Jadi Timses saat Pilkada
Bawaslu Ingatkan Petahana Tak Politisasi Bantuan di Masa Pandemi Covid-19
KPU Dorong E-Rekap Untuk Penghitung Suara Sah di Tengah Pandemi Covid-19
PDIP Usung Ipuk Fiestiandani-Sugirah di Pilkada Banyuwangi
Mendagri Minta Influencer Medsos 'Panaskan' Pilkada 2020
PSI Gelar Konvensi Lewat Debat Kandidat Untuk Pilkada Surabaya