Digusur dari Komisi I, Meutya minta kubu Ical tak perkeruh konflik
Meutya termasuk salah satu dari 30 anggota Fraksi Golkar yang dirotasi oleh ketua fraksi dari kubu Ical.
Anggota Fraksi Partai Golkar DPR Meutya Hafid meminta kepada semua pihak di Partai Golkar menahan diri atau tidak membuat keputusan hingga ada kekuatan hukum tetap. Meutya yang mendukung Golkar kubu Agung Laksono digeser dari posisinya di Komisi I DPR dan Wakil Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR.
Dalam siaran pers yang diterima merdeka.com, Selasa (14/4), Meutya mengaku telah menerima surat yang ditandatangani Ketua dan Sekretaris Fraksi Golkar kubu Munas Bali, Ade Komarudin dan Bambang Soesatyo yang berisi rotasi sekitar 30 anggota Fraksi Golkar.
"Selama Fraksi Golkar dipimpin oleh Bang Ade dan Mas Bambang, saya patuh, hormat serta respect kepada keduanya. Kini, tanpa mengurangi rasa hormat, saya mengajak Bang Ade dan Mas Bambang agar bersama-sama menahan diri," ujarnya.
Sesuai UU no 17 tahun 2014 tentang Majelis Permusyawaratan Rakyat, DPR, dan DPRD Pasal 82 ayat (3) yang mengatakan Fraksi dibentuk oleh Partai Politik, maka Fraksi Golkar dibentuk oleh Partai Golkar. Sementara saat ini, lanjut dia, keabsahan partai masih dalam proses pengadilan.
"Saya memohon apa yang sudah keruh, jangan dibuat tambah keruh. Rotasi hampir 30 orang itu bukanlah jumlah yang sedikit. Dari awal saya tidak setuju membawa permasalahan partai ke paripurna, apalagi hingga ke komisi-komisi," ujar mantan presenter Metro TV ini.
Ditambahkan oleh Meutya, jika rotasi dipaksakan, dikhawatirkan akan mengganggu kondusifitas di komisi-komisi, karena perdebatan masalah keabsahan partai dan rotasi oleh Golkar pihak Munas Bali ditolak oleh anggota.
Selain itu, Meutya mengingatkan permasalahan ini bisa mempengaruhi konsentrasi anggota yang sedang menyelesaikan berbagai tugas di komisi masing-masing.
"Beberapa RUU harus diselesaikan oleh Komisi 1 tahun 2015 ini. Di antaranya RUU Penyiaran, RUU Radio Televisi Republik Indonesia, dan Revisi UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Selain itu, pada bulan April ini BKSAP sedang menyiapkan kegiatan Konferensi Asia Afrika tingkat Parlemen yang akan dilaksanakan 23 April nanti," jelasnya.
Untuk itu, di tengah permasalahan ini Meutya Hafid berharap agar Pimpinan DPR dan Sekretariat Jenderal DPR bisa jernih berpikir dan bijak. "Mereka adalah pimpinan bagi seluruh anggota, bukan kelompok. Jangan membuat kisruh melebar, tunggu kekuatan hukum tetap," pinta Meutya.
Baca juga:
Keluarga Soeharto undang makan siang Ical bahas konflik Golkar
Kubu Ical: Kader Golkar harus siap dititipkan di komisi manapun
Loyalis Agung protes digusur, Fadli bilang 'bukan domain pimpinan'
Kubu Agung tak terima digeser oleh loyalis Ical di DPR
Anak Agung Laksono tak terima posisinya di DPR dirotasi kubu Ical
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Partai Golkar memutuskan mengusung Gibran? Keputusan diambil dalam Rapimnas Golkar pada Sabtu (21/10).
-
Siapa yang mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
-
Kapan Golkar akan menyelesaikan penyusunan koalisi untuk Pilgub Banten? Airlangga menyebut partainya masih menyusun koalisi untuk Pilkada Banten 2024."Nanti kita susun," ucap dia.
-
Bagaimana seharusnya kegiatan kepemudaan Partai Golkar dilakukan? Ilham menambahkan, acara diskusi merupakan jiwa kader Golkar di semua tingkatan. Ia mengapresiasi kegiatan diskusi yang digelar oleh para pemuda Partai Golkar. Namun, Ilham mengingatkan, setiap kegiatan kepemudaan Partai Golkar seharusnya diketahui dan mendapatkan izin dari pengurus DPP Partai Golkar.