Ditemani Petinggi Gerindra, Prabowo Dikabarkan Sudah Tiba di Bali untuk Kongres PDIP
"Dengan beberapa pimpinan partai," ujar Dahnil.
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan menghadiri Kongres V PDIP di Bali, 8-11 Agustus. Meski acara baru digelar besok, Prabowo kabarnya sudah tiba di Bali pada Rabu (7/8).
"Iya bener (sudah tiba di Bali)," kata Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak saat dikonfirmasi.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa target utama pemerintahan Prabowo Subianto untuk PDB Indonesia? Orang terdekat Prabowo Subianto sekaligus Editor Buku Strategi Transformasi Bangsa, Dirgayuza Setiawan, mengungkapkan pemerintahan baru Prabowo Subianto menargetkan Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia naik menjadi USD35.500 per kapita dalam lima tahun ke depan.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Bagaimana hubungan Budi Djiwandono dengan Prabowo Subianto? Budi adalah anak dari Joseph Sudrajad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo. Sang ibu merupakan kakak dari Prabowo Subianto.
Prabowo datang dengan ditemani para petinggi Partai Gerindra. Namun, Dahnil tidak membocorkan pejabat teras partai berlambang Garuda yang ikut bersama Prabowo.
"Dengan beberapa pimpinan partai," ujar Dahnil.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memastikan Prabowo akan hadir dalam Kongres V PDIP. Prabowo diundang langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat bersilaturahmi ke kediaman Presiden kelima RI itu.
"Pak Prabowo juga sudah memastikan kehadiran beliau," ujar Hasto dalam konferensi pers di Hotel Grand Inna Beach, Bali, Rabu (7/8).
Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla, sampai Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin dipastikan juga akan hadir dalam pembukaan. Ketua Umum Partai Koalisi Indonesia Kerja juga dipastikan hadir.
PDIP menyelenggarakan Kongres V pada 8-11 Agustus. Pembukaan Kongres V diagendakan pada 8 Agustus pukul 13.00 WITA. Presiden Joko Widodo dan para tamu undangan VIP dan VVIP bakal hadir dalam pembukaan Kongres. Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo akan memberikan pidato politik.
Sekitar 15.000 kader partai banteng moncong putih akan memerahkan Sanur, Bali. Terdiri dari ribuan utusan DPD provinsi dan kabupaten/kota serta kader 'penggembira' yang hadir untuk memeriahkan Kongres V PDIP.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Baca juga:
Prabowo Dipastikan Hadiri Kongres V PDIP di Bali
Prabowo Berduka atas Wafatnya Mbah Moen: Kita Kehilangan Teramat Sangat
Peneliti SMRC: Prabowo Lebih Beradab jika Berada di Luar Pemerintahan
Kongres V di Bali, PDIP Undang Jokowi, JK, Ma'ruf hingga Prabowo
Dahnil Tegaskan Prabowo Tak Mungkin Utus Arief Poyuono Bertemu Moeldoko