Dua caleg PKS merajai pemilu di Inggris dan Irlandia
PDIP menempati urutan teratas perolehan suara Pemilu 2014 di Inggris dengan 963, Gerindra 236, PAN 169, Demokrat 119.
Dua calon anggota legislatif Partai Keadilan Sejahtera, Hidayat Nur Wahid dan Taufik Ramlan Wijaya, meraih suara terbanyak dalam pemilihan umum untuk kawasan Inggris Raya dan Republik Irlandia.
Dalam penghitungan akhir surat suara di KBRI London seperti dilansir Antara, Selasa (15/4), Hidayat meraih 127 suara sedangkan Taufik menempel ketat dengan 125 suara.
"Ini menunjukkan bahwa para pemilih di Inggris mengerti siapa yang dipilih dan bahwa ini pemilihan anggota legislatif, bukan pemilihan presiden," ujar Ketua Pusat Informasi dan Pelayanan (PIP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Inggris, Hendri Lucky.
Menurut Hendri, Taufik memang serius berkampanye di Inggris. Meski tidak datang secara langsung, ketua Badan Hubungan Luar Negeri DPP PKS itu sempat teleconference dalam dua acara dialog dengan masyarakat Indonesia di Inggris yang diselenggarakan PIP PKS setempat.
Di dua forum ini Taufik banyak berbicara tentang perlindungan tenaga kerja Indonesia, kewarganegaraan ganda, dan akses pendidikan bagi warga negara Indonesia di luar negeri.
Topik pilihan: Caleg Stres | Pemilu Ulang
-
Mengapa PKS unggul di DKI Jakarta dalam Pemilu 2024? Tercatat PKS unggul dengan perolehan 1.012.028 suara.
-
Kapan PPK Pemilu dibentuk? Menurut peraturan tersebut, PPK dibentuk paling lambat 60 hari sebelum hari pemungutan suara.
-
Apa saja yang menjadi tugas PPK dalam Pemilu? Tugas PPK dalam pemilu adalah berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 8 Tahun 2022. Dalam penyelenggaraan tahapan Pemilu, PPK bertugas untuk melakukan penerimaan daftar pemilih, melakukan rekapitulasi penghitungan suara, melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan tahapan Pemilu, dan juga melakukan sosialisasi terkait dengan tahapan-tahapan Pemilu kepada masyarakat di kecamatan.
-
Siapa saja yang membentuk anggota PPS Pemilu? PPS terdiri dari ketua, sekretaris, anggota, dan petugas pemungutan suara.
-
Apa pertimbangan utama PKS untuk mencalonkan seseorang di Pilkada 2024? PKS memiliki sejumlah pertimbangan utama bagi seseorang figur dapat maju sebagai bakal cagub-cawagub di Pilkada Serentak 2024. Terutama, mereka yang memiliki kans menang paling besar."Ya kita perlu (figur) dengan kans menangnya besar, kan ikut Pilkada buat menang bukan biar kalah," ucapnya.
-
Siapa yang diusung PKS untuk maju sebagai calon gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta 2024? "Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS pada rapatnya di hari Kamis, 20 Juni 2024 telah memutuskan mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal Calon Gubernur dan Bapak Mohamad Sohibul Iman sebagai Bakal Calon Wakil Gubernur pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2024," kata Syaikhu.
Secara umum PKS menempati urutan kedua dalam pemilu di Inggris dengan 403 suara atau 17,4 persen dari seluruh kartu suara yang sah, baik yang dicoblos langsung pada 5 April maupun yang dikirim melalui pos. Hasil ini melampaui 252 suara yang didapat pada Pemilu 2009.
"Kami tentu bersyukur karena bisa melewati target 350 suara yang dicanangkan sebelumnya," ujar Hendri.
Hendri menambahkan penambahan suara bila dibandingkan dengan Pemilu 2004 dan 2009 ini antara lain menunjukkan bahwa dukungan komunitas Indonesia di Inggris terhadap PKS kian besar. "Di sisi lain ini juga menjadi pengingat agar kami terus melayani dan bekerja demi masyarakat Indonesia di Inggris," katanya.
Urutan teratas perolehan suara Pemilu 2014 di Inggris ditempati PDI Perjuangan dengan 963, Gerindra berada di urutan ketiga memperoleh 236 suara, disusul Partai Amanat Nasional 169 suara. Sementara Partai Demokrat, pemenang pemilu lima tahun lalu, hanya mendapat 119 suara.
Baca juga:
PDIP jawara di Jakarta, Gerindra kalahkan PKS
Mangkir dipanggil, 2 Caleg di Riau akan dijemput paksa
Hatta: Jangan ada istilah poros tengah, pinggir, depan, belakang
Candaan singkatan capres-cawapres
Suasana pelaksanaan pemilu ulang di TPS 7 Tentena