FX Rudy Bantah Putranya Maju Pilwalkot Solo 2020
"Anak saya tidak akan maju (Pilkada), dia masih punya etika. Dari awal dicalonkan dia enggak mau," ujar Rudy
Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo (Rudy) membantah kabar yang beredar jika putra keduanya, Rheo Fernandez akan maju dalam Pilkada 2020. Rudy memastikan, meskipun sudah aktif menjadi pengurus partai, Rheo saat ini belum tertarik menduduki jabatan legislatif maupun eksekutif.
Rudy menegaskan jika putranya tersebut masih menjunjung etika. Sebab, saat ini orang tuanya masih menjabat sebagai Wali Kota Solo.
-
Apa itu Selat Solo? Selat Solo menjadi salah satu kuliner yang bisa menjadi pilihan saat berkunjung ke Kota Surakarta, Jawa Tengah.
-
Apa yang terbakar di Solo? Pada Selasa (3/10), terjadi kebakaran di sebuah gudang rongsok yang terletak di Kampung Joyosudiran, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah.
-
Kenapa kebakaran gudang di Solo terjadi? “Kemudian saat pekerja terakhir meninggalkan tempat, warga menginformasikan ada asap di dalam. Pekerja tersebut kembali masuk dan didapati titik api. Saat itu pekerja berusaha memadamkan api tapi tidak mampu,” kata Agus.
-
Apa itu Sosis Solo? Sosis Solo merupakan perbaduan budaya lokal dengan Belanda. Kala itu Pemerintahan Belanda memiliki hubungan diplomasi yang baik dengan Keraton Surakarta. Para Meneer dan Noni sangat gemar memakan sosis, namun tidak dengan pribumi. Karena hubungan baik itu, kedua pihak sering menggelar pesta perjamuan.
-
Dimana Sosis Solo Mbah Bedug dijual? Tak jauh dari Alun-Alun Pengging yang berada di Desa Bendan, Kecamatan Banyudono, Kabupaten Boyolali, terdapat sebuah kuliner legendaris.
"Anak saya tidak akan maju (Pilkada), dia masih punya etika. Dari awal dicalonkan dia enggak mau," ujar Rudy kepada wartawan, Senin (14/10).
Ketua DPC PDIP Kota Solo ini menuturkan, Rheo sudah beberapa kali didorong maju menjadi anggota DPRD Solo. Namun dia menolak dengan alasan ayahnya masih menjadi pejabat partai dan pemerintahan di Solo. Pada tahun 2009, 2014 dan 2019 misalnya, Rheo dicalonkan menjadi dewan, namun ditolak.
"Dia bilang, kalau bapaknya sudah selesai (jadi Ketua DPC dan Wali Kota) baru berpikir lagi," ucapnya.
Kepada para anaknya, Rudy mengaku selalu menanamkan prinsip agar tidak memanfaatkan jabatan orang tua. Dia mengklaim selalu meminta anaknya agar mandiri untuk mencapai keinginannya.
"Kepada anak-anak, saya selalu mengajarkan, kalau derajat, pangkat itu sampiran, bondo (harta) itu mung titipan, nyawa itu gadhuhan (titipan). Sebagai manusia, kewajiban kita hanya merawat, mulai sekarang harus berjuang," tegasnya.
Baca juga:
PDIP akan Coret Gibran dari Keanggotaan Jika Maju Pilkada Jalur Independen
Gagal Nyaleg Perindo, Pengacara 'Artis' Ini Akan Daftar Cawalkot Solo
PPP Nilai Tak Masalah Gibran Rakabuming Maju Pilwakot Solo
Puan Soal Gibran Maju Pilwalkot Solo: Semua Orang Berhak Mencalonkan Diri
Nasihati Gibran, Fahri Hamzah Singgung Cara Berpolitik Bung Karno