Hasil Survei: Capres Cawapres ini Dinilai ‘Si Paling Bisa’ Atasi Sederet Persoalan Bangsa
Lembaga survei memotret pandangan masyarakat terhadap pasangan capres-cawapres yang dianggap mampu menyelesaikan masalah bangsa.
Siapa pasangan capres dan cawapres yang dianggap paling mampu mengatasi kemiskinan dan pengangguran? Berikut jawaban dari hasil survei.
Hasil Survei: Capres Cawapres ini Dinilai ‘Si Paling Bisa’ Atasi Sederet Persoalan Bangsa
'Si Paling Bisa' Atasi Masalah Bangsa
Lembaga survei Populi Center beberapa waktu lalu merilis hasil survei bertajuk ‘Posisi Elektoral Jelang Kampanye Pemilu 2024’. Prabowo-Gibran menempati posisi teratas di variabel pasangan capres-cawapres yang paling mampu menciptakan lapangan pekerjaan.
- Hasil Survei: Sebaran Kekuatan Suara Daerah Ganjar-Mahfud Versi Tiga Lembaga Survei
- Hasil Survei Tiga Lembaga: Ini Peta Kekuatan Prabowo Gibran di Daerah
- Hasil Survei Tiga Lembaga: Ini Peta Kekuatan Wilayah Anies - Cak Imin
- Hasil Survei Capres Cawapres: Prabowo-Gibran Menang Telak jika Pilpres Satu Putaran
Sebanyak 37,3 persen responden menganggap pasangan Prabowo-Gibran paling mampu menciptakan lapangan pekerjaan. Posisi kedua, pasangan Anies-Muhaimin dengan 23,2 persen, dan terakhir Ganjar-Mahfud 22,2 persen.
Untuk variabel "mampu menurunkan kemiskinan" paslon Prabowo-Gibran juga mendapat suara terbanyak dari hasil survei dengan 34,6 persen. Posisi kedua, paslon Ganjar-Mahfud sebesar 23,3 persen, diikuti Anies-Muhaimin 23,0 persen.
Survei ini mengambil 1.200 responden yang dipilih secara acak bertingkat (multistage random sampling) dan dilaksanakan pada 29 Oktober-5 November 2023.
Pada variabel lain yakni "mampu menjaga stabilitas keamanan", "mampu diterima milenial-gen z", "mampu memerintah", dan "mampu memberantas korupsi" dipimpin berturut-turut oleh paslon Prabowo-Gibran dengan presentase 58,4 persen, 45, 9 persen, 45,0 persen, dan 40,5 persen.
Kemudian, paslon Ganjar-Mahfud masih berada di posisi kedua, yang terakhir Anies-Muhaimin.
Responden juga memilih pasangan Prabowo-Gibran (38 persen) sebagai pasangan yang mampu menyelesaikan Ibu Kota Nusantara (IKN). Diikuti Ganjar-Mahfud (25,0 persen), dan Anies-Muhaimin (18,5 persen).
Variabel "Mampu memajukan perekonomian", responden tetap memilih paslon Prabowo-Gibran (39,0 persen), diikuti Ganjar-Mahfud (24,3 persen), dan Anies-Muhaimin (20,8 persen).
Pasangan Prabowo-Gibran juga dianggap paling mampu menyelesaikan variabel "Mampu mengendalikan harga-harga" dengan 33,9 persen. Disusul Ganjar-Mahfud (24,8 persen), dan Anies-Muhaimin (22,6 persen).
Terakhir, "Mampu menjaga toleransi" dipimpin oleh Prabowo-Gibran dengan presentase 36,2 persen. Posisi kedua, Ganjar-Mahfud sebesar 27,6 persen, dan terakhir Anies-Muhaimin sebesar 23,1 persen.Metode survei ini dilakukan secara mewawancarai tatap muka dengan menggunakan aplikasi Populi Center. Margin of Error sekitar 2,83 pada tingkat kepercayaan 95 persen.