Ketum PAN: Ganjar kuat sekali di Jateng, siapa lawannya coba?
Ketum PAN: Ganjar kuat sekali di Jateng, siapa lawannya coba? Menurutnya, salah satu calon yang ada untuk menyaingi Ganjar hanyalah Sudirman Said. Namun, ia mengatakan masih akan terus melihat lebih lanjut survei dari mantan Menteri ESDM di kabinet Presiden Joko Widodo itu.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengatakan, Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo masih menjadi salah satu calon kuat di Pilkada Jateng 2018. Dia berpendapat bahwa belum ada calon Gubernur sekuat Ganjar.
"Jateng Ganjar kuat sekali ya, siapa lawannya coba?" kata Zulkifli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (28/11).
Menurutnya, salah satu calon yang ada untuk menyaingi Ganjar hanyalah Sudirman Said. Namun, dia mengatakan masih akan terus melihat lebih lanjut survei dari mantan Menteri ESDM di kabinet Presiden Joko Widodo itu.
"Ada Sudirman Said ya, kita lihat sajalah nanti surveinya gimana," ungkapnya.
Sebelumnya, Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan, saat ini partainya masih terus melanjutkan komunikasi dengan partai-partai dan juga para calon yang ingin maju dalam pilgub Jatim.
"PAN sendiri saat ini masih terus melanjutkan komunikasi politik dengan berbagai pihak. Komunikasi lintas partai dan juga komunikasi dengan calon-calon yang ingin maju," kata Saleh dalam keterangan tertulisnya, Selasa (28/11).
Di Pilgub Jateng PAN berencana untuk mengusulkan Wakil Ketua Umumnya yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPR, Taufik Kurniawan (TK). Dia menilai Taufik salah satu calon yang berkompeten untuk maju sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng.
"Alhamdulillah, rekam jejak Mas TK cukup baik. Wajar jika kami berharap beliau bisa ikut berkompetisi, baik sebagai cagub ataupun cawagub," katanya.
Baca juga:
Besok, Fadli Zon bertemu Prabowo bahas cagub Jabar dan Jateng
Pilgub Jateng, Gerindra bakal pakai strategi serangan bawah tanah
Pilgub Jateng dipastikan tanpa calon perseorangan
Ganjar Pranowo dan kasus e-KTP yang bikin gerah
FX Rudy soal e-KTP: Kalau Ganjar Pranowo bersalah segera eksekusi
Siswi SMK tanya kasus e-KTP, Ganjar Pranowo bilang 'saya tidak sehina itu'
Muhaimin: PKB Belum putuskan cagub Jateng
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa yang dibahas oleh para ketua umum partai pengusung Ganjar Pranowo? Saya kira sekali lagi, yang dibahas itu banyak jumlah sosok. Hanya kebetulan yang muncul ke permukaan itu saat ini ya Pak RK, ya wajar kalau Pak RK itu disebut-sebut favorit.
-
Kapan Ganjar Pranowo menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah? Sosok Ganjar Pranowo tentunya sudah tak asing lagi bagi khalayak publik. Ya, dirinya merupakan seorang pejabat hebat. Dikethaui, Ganjar merupakan seorang politisi mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode sejak 23 Agustus 2013 – 5 September 2023.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Kapan Anies dan Cak Imin menghadiri penetapan Prabowo-Gibran? Hari ini, Rabu (24/4), KPU akan menetapkan pasangan capres-cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029.
-
Apa yang diraih pasangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? Prabowo-Gibran meraih 53,07 persen suara di Jawa Tengah, adapun Ganjar-Mahfud 34,34 persen.