KPU minta penyandang disabilitas gunakan hak pilih di Pilgub DKI
KPU telah memberikan pelayanan optimal bagi penyandang disabilitas yang ingin daftar untuk mencoblos.
Anggota Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Jakarta, Betty Epsilon Idroos meminta seluruh warga DKI turut serta dalam perhelatan Pilgub DKI pada Februari 2017 nanti. Tidak terkecuali kaum disabilitas, diminta mendaftarkan diri jika belum terdaftar menjadi pemilih.
"Kan saat ini masa pemutakhiran belum dibuka. Saat ini kita belum dapat memastikan apakah sudah terdaftar atau belum," ujar Betty kepada merdeka.com di Hotel Arcici usai memberikan sosialisasi kepada penyandang disabilitas, Sunter, Jakarta Utara, Jumat (12/8).
Dilanjutkannya, apabila setelah masa pengambilan data selesai, namun masih belum terdaftar menjadi pemilih tetap, maka para penyandang disabilitas tersebut masih dapat menggunakan hak pilihnya yakni dengan mendaftar sebagai Daftar Pemilih Tambahan (DPTB).
"Kalau misalnya mereka belum terdaftar juga, bukan berarti kehilangan hak pilihnya. Mereka masih bisa datang ke TPS sekitar sebagai daftar pemilih tambahan yang sesuai dengan KTP dan TPS sesuai dengan alamatnya," lanjutnya.
Dia tetap mewanti-wanti agar para penyandang disabilitas untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 2017.
"Artinya kalau dia belum terdaftar, maka pengurus kami akan datang. Mereka harus gunakan hak pilihnya tapi sesuai dengan alamat, sesuai dengan ketentuan," tandasnya.
Sebelumnya, Betty Epsilon Idroos menyatakan, pihaknya akan melayani secara optimal para penyandang disabilitas untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.
"Karena itu kami me-remind atau mengingatkan kembali kepada mereka untuk menggunakan hak pilihnya dalam pilkada mendatang, tidak ada beda dengan yang lain, Kami akan upayakan seoptimal mungkin melayani mereka bagaimana yang seharusnya," ucap Betty.
Baca juga:
Sandiaga ke Balai Kota: Kantor baru saya nanti 2017
KPU DKI janji optimal ajak difabel nyoblos di Pilgub DKI 2017
Bertemu Sandiaga, Ahok curhat Gerindra sering menyerang pakai SARA
Sandiaga Uno sebut Ahok lebih suka berantem dibanding lari
Ini yang dibahas Sandiaga Uno dengan Ahok dan Sekda DKI
'Ketimbang Risma ke Jakarta, kalau Golkar mundur Ahok lebih tragis'
PDIP sebut ucapan Ahok ke Risma seperti strategi pemasaran
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa yang dilakukan KPU Jakarta Utara terkait surat suara DPRD DKI Jakarta untuk Pemilu 2024? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
-
Kapan Prabowo dan Gibran mendaftar ke KPU? Bacapres Prabowo Subianto dan Bacawapres Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftarkan diri ke KPU hari ini, Rabu (25/10).
-
Bagaimana Anies-Cak Imin menuju ke KPU? Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah resmi mendaftarkan diri sebagai pasangan Capres-Cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Saat itu, mereka menggunakan mobil Jeep untuk menuju ke KPU RI, Jakarta.
-
Kapan Anies-Cak Imin mendaftar ke KPU? Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah resmi mendaftarkan diri sebagai pasangan Capres-Cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.