Kubu Agung dobrak pintu ruang fraksi, Kapolda Metro datangi DPR
"Selama tidak ada pengrusakan itu urusan Pamdal," kata Unggung Cahyono.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Unggung Cahyono menyambangi kompleks gedung DPR Senayan, Jakarta. Hal itu untuk memastikan perebutan ruang fraksi oleh Golkar kubu Agung Laksono dan kubu Aburizal Bakrie (Ical) tidak berakhir ricuh.
"Jadi kami enggak berhak ikut campur. Jadi kami di sini hanya menjaga. Jadi kalau masalah internal ya urusan pamdal," kata Unggung di kompleks gedung DPR Senayan, Jakarta, Senin (30/3).
Menurutnya, jika tidak ada kerusuhan maka polisi tidak akan ikut campur. Semua urusan pengamanan di DPR diserahkan kepada pihak pengaman dalam.
"Selama tidak ada pengrusakan itu urusan Pamdal. Ya kami serahkan saja ke Pamdal dan Sekjen DPR," terang dia.
Diketahui, kubu Agung yang berusaha mengambil alih ruangan fraksi Golkar dihalang-halangi oleh kubu Ical. Bahkan, kubu Agung sempat mendobrak pintu ruangan yang di tutup oleh almari.