MKD sebut kasus Setnov happy ending dan bersejarah
"Alhamdulilah kita sudah menerima surat pengunduran diri Setya Novanto."
Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) Sufmi Dasco Ahmad tiba-tiba meminta izin agar rapat MKD yang tadinya terbuka agar digelar tertutup sejenak. Dia akan menyampaikan sesuatu. Besar dugaan Dasco akan membacakan surat pengunduran diri Ketua DPR Setya Novanto.
"Saya minta tertutup sebentar. Ada yang saya ingin bahas," kata Dasco dalam rapat MKD perumusan sanksi Novanto di Kompleks Parlemen DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (16/12).
Ketua MKD Surahman Hidayat setujui sidang putusan digelar tertutup sementara. Sebab apa yang dia bacakan akan menjadi bagian sejarah bangsa.
"Ini ada yang meluncur perkembangan konstruksi happy ending dan bersejarah," tuturnya.
Sebelumnya MKD menerima surat pengunduran diri Setya Novanto sebagai ketua DPR. Pernyataan ini disampaikan anggota MKD dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Sukiman.
"Alhamdulilah kita sudah menerima surat pengunduran diri Setya Novanto," ujar Sukiman.
Dia mengatakan, MKD akan segera memulai rapat dan membacakan surat pengunduran diri Setya Novanto. "Akan dibacakan pimpinan MKD," katanya.