NasDem harap penetapan RUU Pemilu dilakukan malam ini
Anggota Partai Nasional Demokrat (NasDem) Teuku Taufiqulhadi mengharapkan, hasil penetapan Rancangan Undang-Undang (RUU) Pemilu bisa di sahkan sesegera mungkin. Menurutnya hal tersebut dilakukan demi kepentingan rakyat.
Anggota Partai Nasional Demokrat (NasDem) Teuku Taufiqulhadi mengharapkan, hasil penetapan Rancangan Undang-Undang (RUU) Pemilu bisa di sahkan sesegera mungkin. Menurutnya hal tersebut dilakukan demi kepentingan rakyat.
"Kami ini mencoba bicara, agar tidak mengulur-ulur waktu. Selesaikan saja jadi bukan ngotot untuk diselesaikan karena kebutuhan rakyat," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
Sebelumnya beberapa anggota fraksi mengatakan ada wacana penetapan lima isu krusial akan ditunda menjadi hari Senin atau Selasa pekan depan. Menurut Taufiq tidak ada perbedaan kapan penetapan RUU itu ditetapkan.
"Kalau melihat posisi seperti ini kan mereka akan mengatakan ya minggu depanlah. Apa bedanya kalau diputuskan sekarang atau hari senin," ujarnya
"Saya ingin malam ini selesai walaupun sampe besok pagi. harus diselesaikan malam ini," pungkasnya.