Petinggi PAN sambangi rumah Prabowo diskusi terkait Pilpres 2019
"Pak Fuad Bawazir masih ada di situ (Kertanegara), Pak Prabowo juga masih ngumpulkan, dan temen-temen masih lengkap di situ, Pak Sekjen, ada Bu Titiek juga di situ," kata Edhy.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menyambangi Kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (10/8). Pria yang akrab disapa Bang Zul itu mengaku datang untuk berdiskusi dengan Prabowo dan petinggi Partai Gerindra lainnya.
"Ya ini kan diskusi," Kata Zul di lokasi.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Kenapa elektabilitas Prabowo-Gibran meningkat? Peneliti Litbang Kompas, Bambang Setiawan menjelaskan, meroketnya elektabilitas Prabowo-Gibran lantaran pergerakan akar rumput pasangan nomor urut 2 itu sangat masif.
-
Apa yang dibahas oleh para ketua umum partai pengusung Ganjar Pranowo? Saya kira sekali lagi, yang dibahas itu banyak jumlah sosok. Hanya kebetulan yang muncul ke permukaan itu saat ini ya Pak RK, ya wajar kalau Pak RK itu disebut-sebut favorit.
-
Siapa saja yang menggodok ide pendirian Partai Gerindra? Pada 2007, Ide Fadli dan Hashim itu pun digodok oleh Ahmad Muzani, M. Asrian Mirza, Amran Nasution, Halida Hatta, Tanya Alwi, dan Haris Bobihoe.
-
Apa yang dilakukan Prabowo saat menyapa ketua umum partai politik? Ketua umum partai politik pengusung Prabowo-Gibran terlihat hadir dalam acara tersebut. Saat Prabowo ingin menyapa para ketua umum yang hadir, dia pun berkelakar tengah mempersiapkan nama-nama yang hadir. Sebab, dirinya takut nama tersebut terlewat dapat menyebabkan koalisi tak terbentuk."Ini daftar tamunya panjang banget, jadi harus saya sebut satu-persatu. Kalau enggak disebut koalisi tak terbentuk," kata Prabowo, disambut tawa oleh para tamu yang hadir.
-
Apa yang dikatakan Nasaruddin Umar untuk Prabowo-Gibran? Nasaruddin seraya berdoa agar Indonesia dapat semakin jaya di kepemimpinan paslon nomor urut 02 itu."Saya, Nasaruddin Umar, Imam Besar Masjid Istiqlal dan Rektor Universitas PTIQ Jakarta, mengucapkan selamat kepada Bapak H. Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka atas terpilihnya sebagai presiden RI dan wakil presiden RI pada periode yang akan datang," kata Nasaruddin, Kamis (21/3). "Semoga Allah memberkati kita semuanya dan semoga bangsa Indonesia insyaAllah semakin jaya di bawah kepemimpinan Bapak," sambungnya.
Pantauan merdeka.com, sebelum Zul tampak kehadiran Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais. Lalu disusul Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais. Sayangnya Amien dan Hanafi langsung masuk ke kediaman Mantan Danjen Kopassus itu.
Saat ditanya apakah membahas perihal tim pemenangan, Ketua MPR ini hanya mengacungkan dua ibu jarinya. Kemudian ia melenggang masuk ke dalam rumah.
Sebelumnya juga diketahui, Prabowo berkumpul dengan beberapa orang terdekatnya di Kediaman Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Salah satu diantaranya adalah mantan Istrinya Siti Hediati Haryadi alias Titiek Soeharto.
Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo, Mantan Danjen Kopassus itu berkumpul dengan beberapa petinggi Gerindra yang paling dekat dengannya. Mulai daei Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan juga Wakil Ketua Umum Fadli Zon.
"Pak Fuad Bawazir masih ada di situ (Kertanegara), Pak Prabowo juga masih ngumpulkan, dan temen-temen masih lengkap di situ, Pak Sekjen, ada Bu Titiek juga di situ," kata Edhy di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (10/8).
(mdk/ded)