Polisi periksa pelipat surat suara tercoblos di Bogor
"Kami akan telusuri surat suara pada saat dilipat. Ini sudah diselidiki, siapa yang melipat. Kita dalami."
Polisi masih menyelidiki adanya indikasi kecurangan dengan temuan surat suara tercoblos di 22 TPS di Desa Benteng Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor. Polisi berencana memeriksa pelipat suara untuk mengetahui kronologi bagaimana surat suara itu bisa ditemukan tidak sempurna saat ada di TPS.
Kapolda Jabar Irjen Pol Mochamad Iriawan mengatakan, ia sudah memerintahkan Kapolres Bogor untuk mengusut temuan itu. "Kami akan telusuri surat suara pada saat dilipat. Ini sudah diselidiki, siapa yang melipat. Kita dalami," katanya di Sekretariat KPU Jabar Bandung, Kamis (10/4).
Menurutnya, surat suara yang tercoblos itu telah diamankan pihaknya untuk dijadikan barang bukti. Dari temuan di 22 TPS, kata dia, rata-rata surat suara tercoblos hanya berjumlah satu per tiganya.
Topik pilihan: Quick Count Pemilu 2014 | Koalisi
-
Apa tugas utama KPPS dalam Pemilu? Tugas utama KPPS meliputi persiapan ruang pemungutan suara hingga pelaporan hasil pemungutan suara.
-
Kapan Pemilu 2024? Sederet petahana calon legislatif (caleg) yang sempat menimbulkan kontroversi di DPR terancam tak lolos parlemen pada Pemilu 2024.
-
Apa yang dilakukan oleh Polsek Limapuluh dan Polsek Pekanbaru Kota menjelang Pemilu 2024? Polresta Pekanbaru dan polsek jajarannya terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat untuk memastikan pelaksanaan Pemilu 2024 yang damai. Kali ini, dua Kapolsek di Pekanbaru turun langsung ke mesjid-mesjid untuk menyosialisasikan Pemilu damai ke masyarakat.
-
Apa tugas utama KPU dalam menyelenggarakan pemilu? Tugas utama KPU adalah mengatur, melaksanakan, dan mengawasi seluruh tahapan pemilihan umum, mulai dari pemilu legislatif, pemilu presiden, hingga pemilihan kepala daerah.
-
Apa yang dilakukan KPU Jakarta Utara terkait surat suara DPRD DKI Jakarta untuk Pemilu 2024? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
-
Apa yang dimaksud dengan PPS Pemilu? PPS pemilu adalah badan yang dibentuk KPU untuk melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara pemilu.
"Jadi tidak semua, hanya ada satu pertiga setiap tps ini," jelasnya.
Akibat dari temuan KPU memutuskan untuk melakukan pemungutan suara ulang. "Kami siap untuk kembali mengawal jika ada pencoblosan ulang," ujarnya.
Di Jabar lanjut jenderal bintang dua ini, temuan surat suara tertukar dan rusak terjadi di 231 TPS. Sehingga 231 TPS itu, kata Iriawan, harus dilakukan pemungutan suara ulang.
"Ada 231 TPS di Jabar ini yang harus dilakukan pengulangan," katanya.
Baca juga:
KPU: Di Jawa Timur ada 82 TPS yang surat suaranya tertukar
KPU nyatakan pemilu susulan tak harus dilakukan serentak
Surat suara tertukar, pencoblosan di Boyolali diulang
Aksi bisu protes kualitas tinta pemilu di depan KPU
8 Kotak suara di Timika hilang