Prabowo dan AHY Merapat ke Rumah Dinas Zulhas Malam Ini, Sepakati Gibran Cawapres?
Agenda pertemuan itu menyusul kepulangan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di tanah air pada hari ini.
Gibran disinyalir sudah di Jakarta.
Prabowo dan AHY Merapat ke Rumah Dinas Zulhas Malam Ini, Sepakati Gibran Cawapres?
Bakal Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto turut menggelar pertemuan di rumah dinas Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) di Jalan Widya Chandra IV, Jakarta Selatan, Jumat (20/10) malam.
Pertemuan tersebut berlangsung, di tengah isu teka-teki penentuan calon wakil presiden (Cawapres) yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).
-
Berapa suara yang diraih Prabowo-Gibran? Prabowo-Gibran meraup 1.229.069 suara.
-
Apa yang dikatakan Nasaruddin Umar untuk Prabowo-Gibran? Nasaruddin seraya berdoa agar Indonesia dapat semakin jaya di kepemimpinan paslon nomor urut 02 itu."Saya, Nasaruddin Umar, Imam Besar Masjid Istiqlal dan Rektor Universitas PTIQ Jakarta, mengucapkan selamat kepada Bapak H. Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka atas terpilihnya sebagai presiden RI dan wakil presiden RI pada periode yang akan datang," kata Nasaruddin, Kamis (21/3). "Semoga Allah memberkati kita semuanya dan semoga bangsa Indonesia insyaAllah semakin jaya di bawah kepemimpinan Bapak," sambungnya.
-
Nomor urut apa yang didapat Prabowo-Gibran? Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming mendapat 2.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Siapa yang memberikan ucapan selamat kepada Prabowo-Gibran? Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar memberikan ucapan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024.
-
Bagaimana Gibran menanggapi kemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Tengah? "Ya kita tunggu sampai tanggal 20 Maret saja ya," kata Gibran di Balai Kota Solo, Rabu (13/3).Saat disinggung apakah kemenangan di Jawa Tengah tersebut merupakan hasil kerja keras dirinya, Gibran berkilah. "Kita tunggu sampai tanggal 20 aja," tukasnya.
Berdasarkan pantauan merdeka.com, kedatangan Prabowo yang langsung masuk halaman rumdin Zulhas. Tampak terlihat memakai pakaian kemeja hitam dengan Zulhas yang langsung menyambut Ketum Partai Gerindra.
Selang beberapa waktu, turut datang Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) didampingi Sekjen Teuku Riefky yang datang menaiki mobil bernomor polisi B 1008 IR.
Setelah mereka berdua, terpantau Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia disusul Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani yang datang dalam waktu terpisah. Mereka tidak memberikan statement apapun kepada awak media.
Sampai dengan pukul 21.15 WIB, diperkirakan pertemuan tersebut masih berlangsung. Karena, sampai dengan saat ini belum ada tanda-tanda mereka keluar dari rumdin tersebut.
Sebelumnya, para pimpinan partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) dikabarkan berencana berkumpul di kediaman Capres Prabowo Subianto di Jl Kertanegara IV, Jakarta Selatan pada Jumat (20/10) malam ini.
Agenda pertemuan itu menyusul kepulangan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di tanah air pada hari ini. Diperkirakan pertemuan kali ini turut membahas siapa sosok cawapres yang akan disandingkan dengan Prabowo.
Sebab dari semua kandidat pasangan capres-cawapres, hanya Prabowo yang belum mengumumkan secara resmi siapa sosok pendampingnya tersebut.