Anies-Cak Imin Lewat Depan Rumah Pemenangan Prabowo, Terbentang Spanduk 'Demokrasi Tanpa Dinasti'
Setidaknya ada dua tulisan dalam satu spanduk yang menutup depan rumah Pemenangan Prabowo.
Setidaknya ada dua tulisan dalam satu spanduk yang menutup depan rumah Pemenangan Prabowo.
Anies-Cak Imin Lewat Depan Rumah Pemenangan Prabowo Menuju KPU, Terbentang Spanduk 'Demokrasi Tanpa Dinasti'
Bakal calon presiden dan wakil presiden (Capres-Cawapres) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) dalam perjalanan menuju Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (19/10). Iring-iringan keduanya melewati rumah Pemenangan Prabowo Subianto yang berada tidak jauh dari gedung KPU.
Pantauan merdeka.com, rumah pemenangan Prabowo tertutup spanduk bertulis 'Demokrasi Tanpa Dinasti'. Setidaknya ada dua tulisan dalam satu spanduk yang menutup depan rumah Pemenangan Prabowo.
Massa pendukung Anies Cak Imin memadati sepanjang jalan. Mereka berasal dari berbagai elemen. Ada yang mengenakn atribut partai hingga relawan.
Anies dan Cak Imin menuju KPU dengan menaiki mobil Land Rover dengan atap terbuka. Pasangan AMIN ini berangkat dari DPP Partai NasDem.
Anies-Cak Imin berdiri di bagian belakang tepat di belakang sopir. Mereka naik Land Rover mengenakan kemeja lengan putih dengan bawahan celana hitam. Keduanya sama-sama memakai peci hitam.
Dari atas mobil, Anies-Cak Imin menyapa para pendukung yang memadati sepanjang jalan menuju KPU. Mereka tersenyum sambil melambaikan tangan.
Tepat di belakang Land Rover Anies-Cak Imin, ada setidaknya tujuh Land Rover bak terbuka lainnya yang mengangkut elite partai NasDem, PKS, dan PKB. Ada Ketum NasDem Surya Paloh dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu.