Ruhut: Riza Chalid kalau enggak salah ngapain mesti kabur?
Ruhut juga menilai Setnov mempermalukan institusi DPR sebagai wakil rakyat.
Anggota Komisi III DPR dari Demokrat, Ruhut Sitompul menyentil pengusaha minyak Riza Chalid yang diduga melarikan diri dari Indonesia setelah mencuatnya kasus 'Papa Minta Saham'. Padahal seharusnya Riza merupakan salah satu saksi kunci untuk mengetahui kebenaran isi pembicaraan dalam rekaman yang telah diserahkan pelapor Menteri ESDM Sudirman Said kepada MKD.
"Riza Chalid, kalau dia enggak salah, ngapain dia mesti kabur? Kan itu," kata Ruhut di DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (15/12).
Tidak hanya Riza, sebut Ruhut, Setnov juga terlalu menutup-nutupi kesalahan dalam dengan dugaan mencatut nama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam perpanjangan kontrak Freeport. Dengan menutupi kesalahannya, kata dia, Setnov dinilai mempermalukan institusi DPR sebagai wakil rakyat.
"Novanto kalau dia enggak salah, kenapa dia enggak terbuka kaya Pak Luhut, terbuka aja. Pasal tertutup itu, itu untuk Zina, untuk perbuatan yang kalau dibuka, memalukan yang bersangkutan. Jadi jelas Novanto sudah sangat malu dengan kejadian ini. Kalau dia bener terbuka saja kok, kan gitu," ujar Ruhut.
Diketahui, kasus 'Papa Minta Saham' ini terus bergulir. Setnov yang menggelar pertemuan dengan Riza Chalid beserta bos PT Freeport di Hotel Ritz Calrton ternyata direkam saat membicarakan terkait permintaan saham. Rekaman pembicaraan tanpa sepengetahuan yang bersangkutan kini dinilai melakukan penyadapan.
Baca juga:
Luhut sebut bisa saja ketemu Riza Chalid tapi tak bicara macam-macam
Mangkir dari panggilan MKD, Riza Chalid diduga kuat ada di Singapura
MKD minta bantuan Luhut datangkan Riza Chalid
Aneka cara MKD panggil pulang Riza Chalid ke Indonesia
Massa geruduk KPK minta Setnov dan Riza Chalid ditangkap
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Sebagai informasi, turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Merangin Mukti.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa yang mengklaim sudah menyatu dengan Jokowi? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kenapa Jokowi memanggil Menaker Ida dan Kakak Cak Imin? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.