Sesumbar Hatta Rajasa sejahterakan rakyat jika jadi wapres
Hatta mengaku mempunyai konsep apik bernama ekonomi kerakyatan untuk menyejahterakan wong cilik.
Calon wakil presiden (cawapres) Hatta Rajasa kemarin kembali berkampanye. Pasangan Prabowo Subianto ini melakukan blusukan ke Pasar Tambun, Bekasi.
Dalam kunjungannya itu, Hatta menemui para pedagang sembari mengontrol harga-harga sembako yang banyak dijual di pasar. Setelah melakukan interaksi dengan para pedagang, Hatta berjanji akan memberikan kesejahteraan lebih pada mereka.
Usai resmi mendeklarasikan maju di laga pilpres bersama Prabowo, Hatta juga sudah kerap memaparkan visi misinya untuk lebih memperhatikan ekonomi masyarakat. Untuk itulah dia kini mulai menerapkan konsep apik untuk menyejahterakan ekonomi rakyat, dengan menjunjung tinggi nilai-nilai ekonomi kerakyatan.
Berikut beberapa janji Hatta untuk sejahterakan rakyat jika berhasil menjadi wakil presiden:
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Apa yang di lakukan Prabowo saat mendampingi Jokowi dalam rapat? Ini setiap rapat ada rapat internal rapat-rapat terbatas, Pak Prabowo selalu mendampingi pak Presiden," kata Budi, saat diwawancarai kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (25/3).
-
Apa yang ditegaskan oleh Prabowo terkait dengan kegiatan jogetnya? Prabowo menegaskan, gagasan Koalisi Indonesia Maju (KIM) sudah hebat dan bisa dipertanggungjawabkan. "Banyak yang bilang tentang saya, apa sih itu calon presiden kok joget-joget, katanya calon presiden harus memberi gagasan. Saya tegaskan gagasan kita paling hebat. Nggak usah ragu, gagasan KIM sudah hebat, paten," kata Prabowo saat memberikan pidato di HUT ke-9 Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu, (9/12).
-
Kenapa elektabilitas Prabowo meningkat? Tingginya elektabilitas Prabowo itu terbantu dengan tingkat kepuasan kinerja terhadap Jokowi. Apalagi saat ini Gerindra dan Prabowo bagian dari pemerintahan.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
Stabilkan harga pasar
Hatta Rajasa mengaku kerap mengunjungi pasar tradisional dalam beberapa kampanyenya. Sebab dia meyakini bahwa pasar merupakan simbol ekonomi kerakyatan.
"Ekonomi kerakyatan itu betul-betul jadi prioritas kami. Perhatian untuk mengurangi kesenjangan itu juga jadi prioritas. Salah satu elemen yang indikator yang bisa kita lihat itu di pasar," kata Hatta di Pasar Tambun, Bekasi, Sabtu (7/6).
Hatta menambahkan, pasar merupakan tempat interaksi bagi masyarakat selain jual beli. Hatta juga tetap optimis bisa menekan angka kenaikan harga barang-barang.
"Saya menginginkan jangan sampai harga tidak stabil. Kalau tidak terjadi kestabilan harga, yang pertama terganggu para penjual kita," jelasnya.
Revitalisasi pasar
Hatta mengklaim bersama capresnya Prabowo Subianto sudah memikirkan agar pasar tradisional ada perbaikan. Walau demikian pihaknya sesumbar tidak akan menggusur para pedagang tersebut.
"Kami juga memikirkan revitalisasi dan perbaikan pasar-pasar tradisional. Jangan sampai tergusur, atau kalaupun kalau ada rehabilitas perbaikan dan tidak layak jangan sampai pedagang yang lama tidak lagi bisa berdagang di situ," kata Hatta.
"Penting sekali pasar tradisional karena rantai pasoknya atau orang di antara produsen sampai penjual tidak banyak," tambahnya.
Topik pilihan: Pilpres | Hatta Rajasa | Ekonomi Indonesia
Tekan harga sembako jelang lebaran
Hatta mengakui bahwa harga bahan pokok banyak yang akan naik jelang hari raya Idul Fitri. Namun, Hatta menegaskan sudah meminta pemerintah agar tetap menekan angka kenaikan tersebut. Terlebih jika dirinya sudah berhasil menjadi wakil presiden, dirinya akan selalu meminta para menteri untuk mengontrol harga sembako di pasar.
"Saya sudah bilang sama menteri-menteri agar harga tidak naik. Harga harus pas, tapi pedagang untung," jelasnya.
Topik pilihan: Pilpres | Hatta Rajasa | Ekonomi Indonesia
Hapus PHK buruh
Hatta melakukan blusukan di pasar tradisional. Mantan Menko Perekonomian ini pun mengklaim sudah belasan tahun melakukan tersebut.
Pada kesempatan itu, Hatta optimis bisa membangun konsep ekonomi kerakyatan bersama pasangannya, Prabowo Subianto, jika benar menjadi pemimpin Indonesia kelak.
"Prabowo - Hatta memikirkan ekonomi kerakyatan, agar bisa meningkat ekonomi dalam lima tahun ke depan, jangan sampai turun, buruh jangan di PHK, yang outsourcing jangan diberhentikan, karena mereka punya keluarga dan anak," kata dia.
Topik pilihan: Pilpres | Hatta Rajasa | Ekonomi Indonesia
Naikkan gaji PNS jadi Rp 5 juta
Tidak hanya kesejahteraan hidup pedagang, Hatta juga sesumbar bakal lebih menyejahterakan para pegawai negeri sipil (PNS). Dia optimis mampu meningkatkan pendapatan para abdi negara tersebut setelah menjadi wakil presiden.
"Pendapatan rendah PNS minimal Rp 5 juta. Betul-betul kita harus memperhatikannya," ungkapnya.