Silaturahmi dengan Kiai Purworejo, Ma'ruf Amin Ditargetkan Menang 80 Persen
Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Al Iman Bulus Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (26/3). Dia didampingi dengan sang istri, Nyai Wury Estu Handayani.
Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Al Iman Bulus Purworejo, Jawa Tengah, Selasa (26/3). Dia didampingi dengan sang istri, Nyai Wury Estu Handayani.
Kedatangannya langsung disambut oleh Rais Syuriyah Nahdlatul Ulama Purworejo, yang juga pengasuh pondok pesantren, Habib Hasan Agil al-Ba'bud.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
"Jadi ini ada pertemuan khusus untuk memantapkan. Kita konsolidasi dengan para kiai di Purworejo," ujar Ma'ruf di lokasi.
Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Iman, Habib Hasan Bin Aqil Baabud menyatakan, pihaknya mendukung penuh pasangan Jokowi-Ma'ruf. Dia pun menargetkan Jokowi-Ma'ruf menang di Purworejo 80 persen.
Dia yakin saat ini masyarakat Purworejo yang mendukung pasangan nomor urut 01 telah mencapai 70 persen.
"Kebetulan sebagai Rais Syuriah untuk merapatkan barisan warga NU. Ada yang juga lewat warga NU, kaum santri, dan bersama kaum nasionalis," katanya.
Menurutnya, saat ini banyak hoaks yang beredar di masyarakat. Karena itu, dia mengajak masyarakat Purworejo ikut berjuang melawan hoaks dan fitnah yang sering dilontarkan oleh kelompok anti NU.
"Kita harus berjuang menjaga marwah kiai. Di antaranya dengan menjawab semua hoaks yang beredar di masyarakat. Khususnya hoaks yang ditujukan kepada NU. Sebab mereka yang anti NU itu hasudnya paling gede, serta biasa melakukan konsolidasi, dan melakukan koordinasi terkait penyebaran hoaks," katanya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Ma'ruf Amin Soal Lebih Populer dari Sandi: Saya Senang Ada Survei Mengunggulkan Saya
Ma'ruf Amin Sebut Sri Sultan Hamengkubuwono X Sejak Awal Dukung Jokowi
Ma'ruf Amin Kampanye di Yogya dan Jateng, Jaga Suara Biar Tidak Masuk Angin
Di Lebak, Ma'ruf Kembali Ingatkan Hoaks Jokowi Larang Azan
Begini Penampakan Hologram Jokowi-Ma'ruf untuk Kampanye Terbuka
Ma'ruf Amin Ajak Warga Lebak Tak Golput dan Coblos Nomor 01