Survei Cawapres Charta: Mahfud MD Salip Erick Thohir, AHY hingga Khofifah
Selain itu, elektabilitas Mahfud mampu mengalahkan perolehan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (5,8 persen) dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin (3,5 persen).
Lembaga survei Charta Politika Indonesia kembali merilis hasil survei terkait dengan elektabilitas bakal calon wakil presiden (cawapres). Hasilnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno di posisi pertama dengan perolehan 19,8 persen.
Direktur eksekutif Charta Politika, Yunarto Wijaya memaparkan, di posisi kedua ada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan hasil 18,4 persen.
-
Apa yang Mahfud MD sampaikan terkait usulan hak angket untuk mengungkap dugaan kecurangan Pemilu 2024? Mahfud menyebut tidak ada upaya penggembosan dalam pengajuan usulan hak angket untuk mengungkap dugaan kecurangan Pemilu 2024. Bahkan menurut Mahfud, pompa untuk menggulirkan hak angket semakin kuat digaungkan saat sidang DPR dibuka nanti.
-
Apa yang Mahfud MD soroti dalam debat cawapres? Dalam kesempatan Debat Capres dan Cawapres yang berlangsung pada Minggu (21/01/2024) lalu, cawapres nomor urut 03 yaitu Mahfud MD soroti deforestasi hutan di Indonesia yang mencapai 12,5 juta hektare.
-
Apa yang diubah Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pilpres 2024? Jumlah ini bertambah dari sebelumnya yang terbatas 17 orang. “Ada kesepakatan baru, sekarang 19 orang. Sebelumnya MK hanya memperbolehkan pemohon membawa 17 orang terdiri dari 15 saksi dan 2 ahli,” kata Fajar kepada awak media di Gedung MK Jakarta, Selasa (26/3/2024).
-
Sikap apa yang akan Mahfud MD pertahankan jika terpilih menjadi Wakil Presiden? Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD berkomitmen tetap sikap tegas dan idealis apabila nantinya terpilih menjadi wakil presiden RI mendampingi Ganjar Pranowo tahun 2024-2029.
-
Mengapa Mahfud Md menghindari kampus-kampus saat kampanye Pilpres 2024? Menurut dia, ada tujuan baik mengapa hal itu dilakukan. "Saya Anggota Majelis Wali Amanat Universitas Brawijaya sejak 2022, saya rajin datang ke UB, tapi selama musim kontestasi pilpres saya tidak datang, saya menjaga diri agar tidak menimbulkan fitnah bagi rektor," kata Mahfud saat Halal Bihalal Ikatan Alumni Universitas Brawijaya (IKA UB) di Auditorium Kementerian PUPR seperti dikutip dari siaran pers, Senin (6/5).
-
Apa yang diminta oleh tim hukum Ganjar-Mahfud terkait Pilpres 2024? Tim Hukum pasangan calon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD meminta Mahkamah Konstitusi (MK) memerintahkan Komisi Pemiliha Umum (KPU) mengulang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, paling lambat 26 Juni.
Namun, yang mengejutkan diposisi ketiga muncul nama Menko Polhukam Mahfud MD
dengan perolehan yang hampir mendekati dua nama sebelumnya, yakni 15,2 persen.
"Posisi ketiga mengagetkan, nama baru, tidak pernah dibahas terlalu banyak Pak Mahfud peringkat tiga. Dan masuk di angka belasan persen dan tidak terlalu jauh berbeda dengan 2 nama teratas," kata Yunarto.
Bahkan, Mahfud MD mampu menyalip elektabilitas Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang memperoleh 10,9 persen. Kemudian, Menteri BUMN Erick Thohir yang mendapatkan elektabilitas sebesar 9,2 persen.
Selain itu, elektabilitas Mahfud mampu mengalahkan perolehan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (5,8 persen) dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin (3,5 persen).
"Mahfud mampu menyalip AHY, Erick Thohir, Khofifah, Cak Imin yang kita tahu lebih rajin safari politik," ujarnya.
Sebagai informasi, Survei Charta Politika dengan metode wawancara tatap muka (face to face interview) dengan metode multistage random sampling. Responden survei berjumlah 1.220 dengan margin of error sebesar 2,82%.
Responden yang terlibat dalam survei berusia minimal 17 tahun atau sudah memenuhi syarat pemilih. Survei dilakukan di seluruh provinsi di Indonesia dengan quality control 20% dari total sampel. Survei diselenggarakan pada 2-7 Mei 2023.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/ray)