Survei SMRC: PKB, Golkar dan NasDem Alami Penguatan dalam 2 Tahun Terakhir
Survei teranyar SMRC mencatat tiga partai koalisi pemerintah mengalami penguatan dalam dua tahun terakhir ini. Ketiga partai itu yakni, PKB, Partai Golkar dan Partai NasDem.
Survei teranyar SMRC mencatat tiga partai koalisi pemerintah mengalami penguatan dalam dua tahun terakhir ini. Ketiga partai itu yakni, PKB, Partai Golkar dan Partai NasDem.
Tren suara Partai Golkar meningkat mendekati 1 persen menjadi 11,3 persen di September 2021. Sebelumnya pada Mei 2021 Golkar memiliki suara 10,9 persen.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Bagaimana seharusnya kegiatan kepemudaan Partai Golkar dilakukan? Ilham menambahkan, acara diskusi merupakan jiwa kader Golkar di semua tingkatan. Ia mengapresiasi kegiatan diskusi yang digelar oleh para pemuda Partai Golkar. Namun, Ilham mengingatkan, setiap kegiatan kepemudaan Partai Golkar seharusnya diketahui dan mendapatkan izin dari pengurus DPP Partai Golkar.
-
Siapa yang diperiksa KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
-
Apa yang dilakukan Partai Golkar dalam Pilpres 2024? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Dia menyebut, Partai Golkar telah bekerja keras.
-
Apa yang didorong oleh Fraksi Golkar terkait RPJMN 2020-2024? Fraksi Golkar Dorong Pemerintah Kejar Target RPJMN 2020-2024 RAPBN tahun 2024 merupakan tahun terakhir dari penerjemahan visi misi pemerintahan Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin. Hal itu termuat dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.
SMRC melihat tren kenaikan yang kuat terjadi pada PKB. Pada Maret 2021, PKB berada di posisi elektabilitas 7,5 persen, lalu naik menjadi 9,7 persen pada Mei. Kini menjadi 10,0 persen.
“Partai-partai yang mengalami penguatan dalam dua tahun terakhir selain PKB ada Golkar, Demokrat, PKS, dan NasDem,” kata Direktur Riset SMRC, Deni Irvani, Kamis (7/10).
Selain 3 partai koalisi pemerintah, partai-partai oposisi juga mengalami peningkatan. Demokrat dan PKS mengalami peningkatan elektabilitas sebesar kurang lebih 2%.
Sementara PKS, Maret 5,2 persen, lalu Mei menjadi 4,6 persen. Kini naik drastis menjadi 6,0 persen.PKS mendulang suara 4,6%. Kendati pada survei teranyar kali ini, hasilnya adalah 6,0%.
"Demokrat pada survei Mei 2021, hanya mencatatkan suara sebesar 6,6%, namun pada Survei September 2021 suara diperolehnya menjadi 8,6%," papar Deni.
Untuk informasi, survei dilakukan pada periode 15-21 September 2021. Responden survei mencakup seluruh warga negara Indonesia yang memiliki hak pilih dalam Pemilu. Total responden adalah 1220 orang dan dipilih secara random (multistage random sampling).
Margin of error dari survei ini adalah 3,19% dengan tingkat kepercayaan mencapai 95%. Sebagai catatan, response rate yang valid sebesar 981 orang atau 80%. Mereka dianalisis dan diwawancara tatap muka.
Reporter: M Radityo
Baca juga:
Gerindra Tak Kaget Ada Penurunan Elektabilitas Partai
Golkar Sebut Survei Naik Karena Soliditas Kader di Bawah Kepemimpinan Airlangga
Survei SMRC: Dukungan Publik Ke Prabowo Turun, Ganjar & Anies Naik
SMRC: Tokoh Potensial Jadi Capres 2024 Didominasi Non-elite Parpol
Survei SMRC: PDIP-Gerindra Merosot, PKB-Demokrat-PKS Naik