Sylviana Murni: Mungkin saya dikeker sejak lama
Sylviana Murni: Mungkin saya dikeker sejak lama. Sylvi masih tak percaya dipercaya empat partai tersebut mendampingi Agus berlaga di Pilgub DKI. Bukan cuma kaget, dia sempat bingung dari mana para elite partai itu mengenal dirinya termasuk Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Poros Cikeas yang terdiri dari Partai Demokrat, PKB, PPP dan PAN memberikan kabar mengejutkan. Mereka memutuskan mengusung Agus Yudhoyono dan Sylviana Murni sebagai cagub-cawagub Pilgub DKI 2017 mendatang.
Sylvi, sapaannya, masih tak percaya dipercaya empat partai tersebut mendampingi Agus berlaga di Pilgub DKI. Bukan cuma kaget, dia sempat bingung dari mana para elite partai itu mengenal dirinya termasuk Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
"Aduh kamu kalau liat facebook juga tahu. Saya kan ketua Kwarda DKI, saya 31 tahun di sini. Rasanya, kalau orang Jakarta tahu deh saya," katanya saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (23/9).
Sambil tertawa, dia hanya menduga-duga kinerjanya sudah diperhatikan sejak lama oleh sejumlah partai.
"Mungkin kali ya saya dikeker sejak lama. Saya enggak tanya juga. Saya jalani saja ya. Obsesi saya itu jadi pelayan masyarakat di mana pun," kata dia.
Dipercaya sebagai balon cawagub DKI Jakarta, mantan None Jakarta itu mengaku siap. Dia menganggap ini hadiah dari Tuhan.
"Alhamdulillah Tuhan memberikan jalan yang baik. Tadi Pak Ahok juga bilang, Bu Sylvi jabatan itu dari Tuhan. Terus saya bilang, iya memang jabatan itu dari Tuhan. Jadi saya katakan Al-Mukminun 29, Ya Tuhan berikan aku tempat penuh berkah karena Engkau maha pemberi tempat penuh berkah," ungkap.
"Ini jalan yang harus saya lewati," ucapnya mantap.
Baca juga:
Kisah perkenalan Sylviana & Agus Yudhoyono hingga diusung di pilgub
Anak SBY akan tes kesehatan buat Pilgub DKI, RS Mintohardjo steril
Hanura sebut Agus adalah investasi Demokrat, bukan ancaman Ahok
Ruhut Sitompul sebut Agus Yudhoyono maju Pilgub karena ambisi partai
Demokrat usung Agus Yudhoyono, Ruhut Sitompul tetap dukung Ahok
Ahok soal Agus Yudhoyono: Seimbang kan bapaknya bekas presiden
Agus-Sylviana harus bawa surat pernyataan mundur saat daftar ke KPUD
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.