TGB ngaku sulit bertemu SBY, Demokrat tak percaya
Partai Demokrat juga sering mengadakan acara yang dihadiri oleh SBY. Jika ingin bertemu SBY, TGB hanya tinggal datang ke acara-acara tersebut.
Ketua DPP Partai Demokrat Jansen Sitindaon mengaku tak percaya Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi sulit bertemu Ketua Umum Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menurutnya, SBY sangat mudah ditemui oleh kader Demokrat.
"Kader biasa saja gampang ketemu pak SBY kok, apalagi sekelas TGB," kata Jansen kepada merdeka.com, Kamis (11/7).
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa yang diusulkan oleh Partai Demokrat terkait penunjukan Gubernur Jakarta? Hal senada juga disampaikan Anggota Baleg Fraksi Demokrat Herman Khaeron. Dia mengatakan, pihaknya tetap mengusulkan agar Gubernur Jakarta dipilih secara langsung. "Kami berpandangan tetap, Pilgub DKI dipilih secara langsung. Bahkan wali kota juga sebaiknya dipilih langsung," kata Herman Khaeron.
-
Apa jabatan Sudaryono di Partai Gerindra? Diketahui, sebelumnya Sudaryono merupakan asisten pribadi (aspri) Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto pada 2010 lalu. Tak hanya itu, Sudaryono merupakan Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah.
-
Apa yang dibahas dalam pertemuan para ketua umum partai di koalisi Indonesia Maju? Salah satu yang dibahas dalam pertemuan adalah pematangan calon wakil presiden untuk Prabowo Subianto.
Jansen merasa aneh dengan pernyataan TGB yang mengaku susah bertemu Presiden ke 6 RI tersebut. Lagipula, TGB bisa menyampaikan pandangannya termasuk soal dukungan kepada Joko Widodo lewat pengurus DPP Demokrat, tidak harus langsung ke SBY.
"Kalau mau ketemu kan bisa lewat saluran ajudan, bisa lewat sekjen dan lain-lain," tegasnya.
Partai Demokrat juga sering mengadakan acara yang dihadiri oleh SBY. Jika ingin bertemu SBY, TGB hanya tinggal datang ke acara-acara tersebut.
"Tinggal datang aja juga bisa ketemu. Jadi aneh kalau dikatakan ketemu Pak SBY ini susah," tandas Jansen.
Sebelumnya, TGB Zainul Majdi, mengaku, telah lama meminta waktu untuk bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Dia mengaku telah sejak dua bulan lalu untuk meminta bertemu.
Dia menuturkan, sudah sejak Bulan Mei menyatakan ingin bertemu SBY. Namun, hingga hari ini tak kunjung juga bisa berjumpa. "Saya sudah minta waktu ketemu beliau sejak bulan Mei. Belum ada (tanggapan),"kata TGB.
Dia membenarkan maksud pertemuan dengan SBY untuk menyampaikan dukungan dirinya ke Joko Widodo (Jokowi) menjabat sebagai presiden pada periode kedua.
"Salah satu itu. Salah satunya (menyampaikan dukungan ke Jokowi)," ujarnya.
Baca juga:
TGB Zainul Majdi tegaskan tak curhat saat bertemu Luhut Pandjaitan
Meski disindir, TGB memuji Amien Rais sebagai tokoh bangsa yang dihormati
TGB sebut dirinya tak akan disanksi Demokrat karena dukung Jokowi
TGB sarankan Jokowi pilih cawapres berdasarkan wilayah dan latarbelakang
TGB bersyukur dan terhormat namanya masuk bursa cawapres Jokowi