Unggul Quick Count, Nina Agustina-Lucky Hakim Klaim Menang Pilkada Indramayu
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu, Jawa Barat, Nina Agustina-Lucky Hakim mengklaim kemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 versi hitung cepat oleh lembaga survei.
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Indramayu, Jawa Barat, Nina Agustina-Lucky Hakim mengklaim kemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 versi hitung cepat oleh lembaga survei.
"Berdasarkan perhitungan cepat dari (lembaga survei) Indikator, data yang masuk 100 persen, kita memperoleh 37,49 persen," kata Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono di Indramayu, Rabu (9/12) seperti dikutip Antara.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa saja yang dipilih rakyat Indonesia pada Pilkada 2020? Pada Pilkada ini, rakyat Indonesia memilih:Gubernur di 9 provinsiBupati di 224 kabupatenWali kota di 37 kota
-
Kenapa Pilkada tahun 2020 menarik perhatian? Pilkada 2020 menarik perhatian karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Pilkada di tahun tersebut dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan ketat untuk menjaga keselamatan peserta dan pemilih.
-
Bagaimana Pilkada 2020 diselenggarakan di tengah pandemi? Pemilihan ini dilakukan di tengah situasi pandemi COVID-19, sehingga dilaksanakan dengan berbagai protokol kesehatan untuk meminimalkan risiko penularan.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Siapa yang berpartisipasi dalam Pilkada Serentak 2015? Pilkada serentak 2015 digelar untuk daerah-daerah dengan masa jabatan kepala daerah yang habis pada periode 2015 sampai Juni 2016.
Ono mengatakan data hitung cepat dari Indikator sudah 100 persen dengan perolehan 37,49 persen pasangan Nina-Lucky, 29,29 persen bagi Daniel-Taufik, 24,48 persen untuk Solihin-Ratnawati dan 8,63 persen suara Toto-Deis.
Hitung cepat tersebut, lanjut Ono, sudah bisa menjadi patokan bagi pasangan Nina-Lucky memenangkan Pilkada Indramayu.
"Dan kemenangan ini akan kami kawal terus sampai hasil hitung KPU ditetapkan," katanya.
Sementara Calon Bupati Indramayu nomor 4 Nina Angustina mengatakan bahwa dirinya sudah diberikan ucapan selamat oleh calon nomor urut 3 Daniel Mutaqien Syafiuddin.
Di mana Daniel juga menitipkan masyarakat Indramayu lima tahun ke depan kepada dirinya dan berpesan agar bisa memajukan daerah itu.
"Sekitar jam lima mas Daniel telepon titip masyarakat Indramayu dan memberi selamat atas kemenangan ini," kata Nina.
Baca juga:
Pasien Covid-19 di RSUDAM dan Advent Bandarlampung Hilang Hak Pilihnya
Jokowi Dua Kali Gagal, Kini Sang Menantu Taklukkan Kota Medan
Berbekal Hasil Quick Count Internal, Kustini-Danang Klaim Menang Pilkada Sleman
Unggul di Quick Count, Bobby Minta Pendukung Sabar Tunggu Hasil Resmi KPU
Unggul Quick Count Pilkada Medan, Bobby Sudah Telepon Jokowi Minta Doa Restu
Kalah Versi Hitung Cepat Pilkada Solo, Bajo Siap Kritisi Pemerintahan Gibran-Teguh