7 Manfaat Kesehatan dari Memelihara Burung
Memelihara hewan khususnya burung bisa memberikan manfaat kesehatan luar biasa bagi tubuh.
Memiliki hewan peliharaan telah terbukti bisa membantu menjaga kesehatan kita. Manfaat ini bisa diperoleh baik pada kesehatan fisik maupun mental.
7 Manfaat Kesehatan dari Memelihara Burung
Memiliki peliharaan bisa menghindarkan tubuh dari stres. Selain itu, terdapat manfaat terhadap sistem kardiovaskular ketika memiliki hewan peliharaan ini.
Salah satu hewan peliharaan yang disukai banyak orang di Indonesia adalah burung. Baik dari berbagai jenis, burung merupakan salah satu hewan peliharaan yang banyak dijumpai di Indonesia. Memelihara burung juga memberi sejumlah manfaat kesehatan bagi kita. Dilansir dari Pet Barn, berikut sejumlah manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari memelihara burung.
-
Kenapa memelihara burung bisa jadi solusi menghilangkan kesepian? Burung bisa menjadi teman yang setia dan menyenangkan, terutama jika Anda bisa berinteraksi dengannya secara aktif.
-
Siapa yang menganggap burung mantenan sebagai lebih dari sekadar hewan peliharaan? Mitos ini menunjukkan betapa burung mantenan dianggap lebih dari sekadar hewan peliharaan, tapi juga simbol keberuntungan.
-
Kenapa menjaga kesehatan paru penting? Paru-paru merupakan salah satu organ utama dalam tubuh manusia dan berperan penting dalam proses pernapasan. Organ ini bertugas untuk menyerap oksigen dan mengeluarkan karbondioksida, sehingga organ-organ lain dapat berfungsi dengan baik.
-
Kapan jejak kaki burung itu ditemukan? Data dari empat lokasi, termasuk jejak fosil sepanjang 79,8 meter.
-
Mengapa memandikan burung murai penting? Memandikan burung murai adalah salah satu cara untuk menjaga kebersihan dan kesehatan burung.
-
Bagaimana cara merawat burung kutilang? Cara merawat burung kutilang yaitu dengan memberikan kandang yang nyaman bagi si burung.
Merasa Mencintai dan Dicintai
Rasa cinta yang dimiliki seseorang bisa melepaskan endorfin. Memelihara burung bisa membuat seseorang mengalami interaksi dengan peliharaan dan menimbulkan perasaan untuk mencintai dan dicintai balik yang bermanfaat bagi kesehatan mental.
Memunculkan Interaksi Sosial
Beberapa jenis burung bisa berbicara dan penelitian menunjukkan bahwa mereka cukup cerdas dalam berinteraksi. Sapaan halo atau selamat pagi dari burung peliharaan bisa menjadi cara berintaksi yang menghilangkan kesepian.
Belajar Berekspresi
Bagi anak, memelihara burung bisa menjadi awal untuk mengekspresikan diri dan perasaan mereka. Burung bisa memicu empati dan rasa percaya diri di anak, serta mereka bisa memahami perasaan serta pikiran dari orang lain.
Menurunkan Stres
Keberadaan stres bisa menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan. Bermain dan berbicara dengan hewan peliharaan bisa menurunkan stres dan juga tekanan darah.
Menjaga Ketajaman Otak
Interaksi yang konsisten dengan hewan peliharaan bisa membuat pikiran lebih sehat dan menurunkan risiko masalah mental. Mengajari burung berbicara atau melatih hal lain pada mereka bisa menyenangkan sekaligus mengasah ketajaman otak kita.
Meningkatkan Mood
Mendengarkan suara kicauan burung dapat meningkatkan suasana hati dan membuat pemiliknya merasa lebih bahagia. Aktivitas ini dapat merangsang pelepasan hormon endorfin yang bertanggung jawab untuk perasaan bahagia dan euforia.
Mengurangi Rasa Kesepian
Keberadaan burung sebagai hewan peliharaan dapat memberikan perasaan nyaman dan mengurangi rasa kesepian. Hal ini penting terutama bagi individu yang tinggal sendiri atau merasa terisolasi.