Apakah jus tetap sehat jika diberi es batu di dalamnya?
Menambahkan es batu ke dalam jus buah sama sekali tidak akan merusak kandungan nutrisi yang ada dalam segelas jus.
Jus, baik yang terbuat dari sayur atau buah mengandung nutrisi kompleks beserta serat yang baik untuk mendukung kesehatan sistem tubuh. Karena rasanya yang terbilang 'unik', beberapa orang mengakali konsumsi jus dengan menambahkan es batu ke dalamnya guna menciptakan rasa yang segar.
Pertanyaannya, apakah menambahkan es ke dalam jus akan merusak nutrisi sehatnya?
Dilansir dari thehealthsite.com, menambahkan es ke dalam jus tidak bisa merusak nutrisi buah dan sayur yang diolah menjadi jus. Sehingga hal tersebut hanyalah mitos saja.
Namun, jika jumlah es lebih banyak daripada buah atau sayur, maka tentu saja jus menjadi encer. Dan komposisi konsumsi nutrisi dan serat akan lebih sedikit daripada air di dalam jus. Sehingga bisa saja tubuh tidak mendapatkan nutrisi yang cukup. Sehingga untuk menyiasatinya, tambahkan es dengan jumlah 1/4 saja dan sisanya yaitu 3/4 adalah buah, sayur, atau bahan makanan sehat lainnya.
Baca juga:
Jangan buang daun mangga! Ini 10 manfaat sehatnya [Part 1]
Jangan buang daun mangga! Ini 10 manfaat sehatnya [Part 2]
Ini yang terjadi pada tubuh saat makan buah di pagi hari
Meski asam, ini 8 manfaat ajaib mangga muda untuk kesehatanmu
-
Apa manfaat utama dari buah matang bagi kesehatan? Buah matang memiliki kandungan gula alami, vitamin, antioksidan, dan air yang lebih tinggi dibanding buah mentah. Selain itu, buah matang lebih cocok diolah menjadi jus buah, karena rasanya yang sudah cukup manis tanpa perlu penambahan gula atau madu. Bagi mereka yang memiliki masalah lambung, buah matang juga lebih aman dikonsumsi karena tingkat keasamannya yang telah berkurang.
-
Apa saja manfaat kemangi bagi kesehatan? Kemangi memberikan efek yang luar biasa untuk kesehatan. Dilansir dari Medical News Today, kemangi memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: Mengurangi Stres Oksidatif Kemangi kaya akan antioksidan yang dapat membantu menurunkan stres oksidatif dalam tubuh. Stres oksidatif terjadi ketika ada ketidakseimbangan antara radikal bebas dan antioksidan, yang bisa menyebabkan kerusakan sel dan berkontribusi pada berbagai penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Senyawa seperti eugenol dalam kemangi berfungsi sebagai antioksidan yang efektif.
-
Di bagian tanaman bidara manakah manfaat kesehatan diperoleh? Daun yang terdapat pada tanaman bidara ini diketahui memiliki beragam kandungan baik yang berguna bagi kesehatan.
-
Bagaimana petugas kesehatan dapat meningkatkan keselamatan pasien? Petugas kesehatan dapat meningkatkan keselamatan pasien dengan menerapkan beberapa praktik aman dalam memberikan pelayanan.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Apa saja manfaat tahu untuk kesehatan tubuh? Beragam manfaat tahu bagi kesehatan yang ternyata cukup banyak. Bisa turunkan risiko diabetes hingga lindungi ginjal.