Bahaya Mendengarkan Musik Jedag-jedug Full Bass dalam Volume Keras Terhadap Kesehatan
Musik jedag-jedug full bass dalam volume kencang bisa menyebabkan masalah pendengaran hingga jantung.
Pada beberapa tahun belakangan, di sejumlah daerah di Indonesia sedang tren musik keras dengan speaker bertumpuk di atas truk dan dimainkan pada ajang karnaval.
Bahaya Mendengarkan Musik Jedag-jedug Full Bass dalam Volume Keras Terhadap Kesehatan
Dilansir dari Healthline, menurut penelitian dari Mainz University Medical Center di Jerman, volume suara yang keras dapat mengacaukan irama jantung. Dikenal sebagai atrial fibrillation, detak jantung yang tidak teratur ini dapat menyebabkan pembekuan darah, stroke, dan bahkan gagal jantung.
-
Apa yang bisa kita gunakan untuk melindungi telinga dari suara bising berlebihan? Pelindung telinga, seperti earplug atau earmuff, dapat menjadi perisai efektif untuk melindungi pendengaran Anda dari suara bising yang berlebihan. Earplug adalah alat kecil yang dimasukkan ke dalam telinga, sedangkan earmuff adalah penutup telinga seperti headphone yang melindungi telinga dari paparan suara keras.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Kenapa penting menjaga kesehatan pita suara? Menjaga kesehatan pita suara sangat penting karena pita suara berperan krusial dalam fungsi berbicara dan berkomunikasi pada manusia.
-
Bagaimana Nunung menjaga kesehatannya? Lebih berhati-hati soal makanan "Kalau makanan lebih hati-hati, nggak kayak dulu daging merah, bakar-bakaran terus kayak makanan bahan pengawet, agak dikurangi. Manis, juga karena itu pemicu," tuturnya.
-
Bagaimana terong membantu menjaga kesehatan pencernaan? Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam World Journal of Gastroenterology, serat dalam terong juga berperan dalam menjaga keseimbangan mikrobiota usus. Mikrobiota usus yang sehat sangat penting bagi sistem kekebalan tubuh, pencernaan, dan bahkan kesehatan mental. Pertumbuhan bakteri baik di usus dapat didukung dengan mengonsumsi makanan kaya serat seperti terong.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan pita suara agar selalu sehat? Untuk menjaga kesehatan pita suara dan mencegah masalah yang mungkin timbul, berikut adalah beberapa tips yang dapat Anda terapkan:Minum Air SecukupnyaPastikan untuk minum air dalam jumlah yang cukup sepanjang hari.
Banyak penelitian telah menunjukkan risiko paparan suara dalam jangka panjang. Dan ada alasan untuk percaya bahwa bukan hanya tingkat suara, tetapi juga jenis suara itu sendiri yang memengaruhi.
Ketika mendeteksi bahaya, manusia lebih memprioritaskan apa yang kita dengar daripada seberapa kerasnya suara tersebut. Itulah mengapa bahkan selama tidur, otak Anda masih aktif mendengarkan. Berikut sejumlah dampak yang bisa muncul akibat suara bising dan dentuma bass yang menggetarkan dada.
Dampak Pendengaran
"Paparan suara keras dapat merusak atau menghancurkan sel rambut yang terdapat dalam organ pendengaran kita," jelas Dr. Ana Kim, seorang ahli THT di Columbia University Medical Center di New York City.
Peradangan di Otak
"Suara keras dapat merusak ujung saraf yang halus yang mentransfer informasi listrik dari sel rambut (di dalam telinga) ke otak Anda, yang berpotensi menyebabkan reaksi peradangan dalam otak itu sendiri," kata Kim. Akibatnya, ada bukti yang semakin berkembang bahwa kerusakan pendengaran mungkin terkait dengan hilangnya kognisi, seperti demensia.
Mood Menjadi Buruk
Bekerja di tengah suara bising bisa membuat mood yang kita miliki jadi memburuk.
"Uring-uringan dan kecemasan meningkat di lingkungan yang berisik. Ini menciptakan lebih banyak 'kebisingan latar belakang' mental yang dapat membuat teknik relaksasi atau mengidentifikasi pemicu kecemasan menjadi lebih sulit," kata Agarwal.
- 6 Dampak Luar Biasa dari Kebiasaan Mendengarkan Musik bagi Kesehatan Mental
- Ternyata Mendengarkan Musik Saat Tidur Bisa Berikan Ketenangan, Bongkar Manfaat Lainnya Yuk!
- Waspadai Bahaya Musik Konser bagi Pendengaran, Ketahui Cara Mencegahnya
- Begini Nasib Dua TNI di Palembang yang Mengamuk Gara-Gara Kesal Dengar Musik Lomba 17-an
Sistem Kekebalan Tubuh Melemah
"Secara tidak langsung, kualitas hidup Anda secara keseluruhan dapat terpengaruh (oleh suara) yang memengaruhi kesejahteraan Anda secara keseluruhan," kata Kim. Suara bising yang kita dengarkan secara terus-menerus bisa menyebabkan stres lebih rentan muncul. Dampaknya, kondisi ini bisa memicu infeksi dan pilek lebih mudah datang.
Menurunnya Fokus
Suasana yang hening dan tenang, bisa membantu seseorang untuk fokus dan konsentrasi. Sebaliknya, berada di tengah suara bising bisa membuat otak kesulitan untuk memusatkan perhatian dan fokus pada suatu hal.
Sulit untuk Tidur Nyenyak
"Terlalu banyak suara dapat mengganggu dan merangsang otak, membuat lebih sulit untuk masuk ke dalam mode relaksasi dan akhirnya tertidur," kata Agarwal. Suara dari luar khususnya menghambat kualitas tidur setelah Anda tertidur.
Sulit untuk Memiliki Anak
"Pencemaran suara atau suara keras mungkin mempengaruhi kesuburan pria, tetapi tidak jelas secara pasti mengapa," kata Agarwal. Paparan kebisingan di malam hari telah dikaitkan dengan keguguran, kelahiran prematur, dan cacat lahir.
Masalah Jantung
Dilansir dari Audio Curious, paparan musik jedag-jedug full bass dalam volume keras dapat menyebabkan risiko serupa bagi kesehatan Anda. Musik berbasis bass berat ditandai oleh gelombang suara frekuensi rendah yang dapat menyebabkan getaran pada tubuh.
Studi telah menunjukkan bahwa paparan musik keras, termasuk musik berbasis bass berat, dapat menyebabkan hilangnya pendengaran, tinnitus, dan bahkan kerusakan pada jantung.