Ternyata Mendengarkan Musik Saat Tidur Bisa Berikan Ketenangan, Bongkar Manfaat Lainnya Yuk!
Manfaat memutar musik saat tidur ternyata cukup banyak. Cari tahu, yuk!
Beberapa orang ada yang sengaja memutar lagu atau musik agar bisa tidur di malam hari. Hal ini sering dilakukan karena musik dapat memberikan sensasi ketenangan, sehingga orang-orang yang mendengarnya bisa terlelap tidur.
Mendengarkan musik pun dipercaya dapat mengatasi mengurangi kegelisahan dan ketidaknyamanan pada saat waktu beristirahat.
Namun, tahukah kamu bahwa musik sendiri memiliki beberapa kegunaan lainnya yang baik buat tubuh dan pikiran. Daripada penasaran, yuk bongkar bersama berbagai manfaat dari mendengarkan musik saat tidur.
Musik dapat Memperbaiki Suasana Hati
Salah satu manfaat yang bisa dirasakan dari mendengarkan musik pada saat tidur adalah memperbaiki suasana hati.
-
Manfaat apa yang dirasakan dari mendengarkan musik? Musik memiliki kemampuan untuk mempengaruhi emosi dan perasaan seseorang. Itulah mengapa, mendengarkan lagu-lagu yang disukai dapat membantu meningkatkan mood serta meredakan stres dan kecemasan. Selain itu, beberapa penelitian menunjukkan bahwa musik dengan tempo lambat dan melodi yang lembut dapat merangsang otak untuk menghasilkan hormon endorfin, yang dikenal sebagai ‘hormon kebahagiaan’. Ini tentu dapat membantu mengurangi ketegangan dan menciptakan perasaan tenang dalam dirimu.
-
Kenapa white noise efektif untuk meningkatkan kualitas tidur? White noise dapat membantu seseorang tidur lebih baik dengan menutupi suara latar belakang yang mengganggu. Ini terutama berguna jika Anda tinggal di lingkungan yang bising atau memiliki tetangga yang berisik. Suara white noise dapat menciptakan lingkungan yang lebih tenang dan membantu memicu tidur yang lebih dalam.
-
Bagaimana white noise membantu tidur? Karena karakternya yang konsisten dan stabil, white noise mampu meredam kebisingan di sekitar yang dapat merangsang otak untuk tetap terjaga.
-
Apa saja manfaat tidur yang cukup? Tidur yang cukup dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko serangan jantung serta stroke. Tidur juga membantu meningkatkan kemampuan tubuh untuk melawan penyakit.
-
Apa kebiasaan positif untuk tidur nyenyak? Setiap kebiasaan yang kita lakukan sebelum tidur memiliki dampak signifikan terhadap kualitas tidur yang kita dapatkan.
-
Bagaimana cara untuk meningkatkan kualitas tidur? Menjaga kualitas tidur sangat krusial untuk kesehatan fisik dan mental. Usahakan untuk tidur selama 7-8 jam setiap malam. Tidur yang tidak cukup dapat mengganggu keseimbangan hormon, seperti kortisol dan serotonin, yang berdampak pada suasana hati. Untuk meningkatkan kualitas tidur, buatlah rutinitas malam yang menenangkan, seperti membaca buku atau mendengarkan musik lembut.
Pasalnya, ragam genre musik yang berbeda sendiri mampu mengubah kadar hormon pada tubuh manusia.
Seperti contoh, saat kamu mendengar musik yang menyenangkan, maka kadar serotonin pun jadi meningkat dan bikin diri jadi lebih bahagia.
Musik dapat Meningkatkan Kemampuan Mengingat
Mendengarkan musik saat tidur ternyata dapat meningkatkan kemampuan mengingat.
Perlu kamu ketahui bahwa mendengarkan musik dapat memicu hippocampus, yaitu bagian otak yang terlibat dalam penyimpanan memori untuk bekerja.
Inilah mengapa ketika mendengarkan musik, beberapa orang bisa mengingat kembali mengingat kenangan-kenangan di masa lampau.
Musik dapat Membantu Lebih Cepat Tidur
Bukan rahasia lagi jika musik membantu seseorang untuk bisa lebih cepat tidur. Ini dapat terjadi karena musik sendiri membuat hati lebih tenang dan mengurangi beban pikiran yang dimiliki. Terlebih lagi jika musik yang didengarkan memiliki tempo yang pelan dan lembut.
Musik dapat Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah
Siapa yang menyangka jika musi dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah seorang individu.
Kamu wajib tahu bahwa mendengarkan musik sendiri dapat mengaktifkan sisi otak kanan dan kiri.
Sebagai akibat, hal tersebut dapat membantu pikiran dalam memecahkan suatu permasalahan.
Itu tadi beberapa manfaat mendengarkan musik saat tidur. Perlu diingat bahwa saat mendengarkan musik sebelum tidur, pastikan untuk memilih musik yang kamu nikmati dan yang benar-benar menenangkan.
Selain itu, hindari musik dengan tempo cepat atau lirik yang kuat, karena ini dapat mengganggu tidur kamu. Pastikan juga untuk mematikan musik setelah sekitar 30-45 menit agar tidak mengganggu siklus tidur kamu.