Cara sarapan yang benar untuk turunkan berat badan
Anda sebaiknya menikmati sarapan setidaknya satu jam setelah bangun tidur agar lemak dalam tubuh cepat terbakar.
Sarapan adalah waktu makan yang paling penting bagi tubuh, terutama jika Anda sedang berusaha menurunkan berat badan. Selain itu, coba simak cara dan aturan sarapan yang benar demi melangsingkan tubuh seperti yang dilansir dari FitSugar berikut ini.
Satu jam setelah bangun tidur
Sarapan berfungsi untuk memaksimalkan metabolisme dalam membakar lemak. Sehingga berat badan akan lebih stabil jika Anda rajin sarapan. Para ahli pun menyarankan agar Anda segera menikmati sarapan setidaknya satu jam setelah bangun tidur agar lemak dalam tubuh cepat terbakar.
-
Bagaimana Aliando mengatur pola makannya selama diet? "Nah ini gua sekarang puasa gitu misalkan tapi nanti makannya tetap makanan yang diet," katanya.
-
Bagaimana cara mencegah ketombe dengan mengatur pola makan? Jangan lupa memperbaiki pola makan, agar rambut tak mudah berketombe. Makan makanan yang sehat yang mencakup banyak asam lemak omega-3, seng, vitamin B, dan probiotik.
-
Bagaimana cara mencegah obesitas dengan mengubah pola makan? Untuk mencegah obesitas, Anda perlu mengubah pola makan Anda menjadi lebih sehat dan seimbang.
-
Bagaimana cara meningkatkan harapan hidup melalui pola makan? Bahkan meskipun pola makan Anda benar-benar bagus, makan 20% lebih sehat selama 12 tahun saja sudah bisa menurunkan risiko kematian dini hingga 17%.
-
Bagaimana cara mengatur pola makan untuk menurunkan berat badan saat puasa Ramadan? Bagaimana cara mengatur pola makan saat puasa Ramadan agar dapat menurunkan berat badan secara sehat dan efektif? Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda terapkan.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan jantung melalui pola makan? Pola makan berperan besar dalam kesehatan jantung Anda. Fokuslah pada konsumsi makanan seimbang yang mengandung buah-buahan, sayuran, biji-bijian utuh, protein rendah lemak, dan lemak sehat.
Makanan yang mengenyangkan
Hindari makanan yang sifatnya terlalu ringan. Sebaiknya pilih yang jenisnya mengenyangkan, misalnya cukup lama dicerna tubuh sehingga energi akan tetap terjaga hingga waktu makan siang. Makanan yang mengenyangkan pada dasarnya punya tiga aturan, kaya serat, kaya protein, dan rendah gula.
Porsi yang sesuai
Porsi sarapan yang besar memang membuat perut kenyang. Tetapi tetap saja jangan sampai berlebihan. Nikmati sarapan pelan-pelan agar otak punya waktu untuk memberi tahu bahwa Anda sudah kenyang. Pilih porsi yang sesuai, tidak terlalu banyak atau terlalu sedikit.
Itulah cara sarapan yang benar untuk turunkan berat badan. Cobalah membiasakan diri untuk sarapan setiap pagi demi menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Baca juga:
Teknologi semakin maju, orang makin malas?
Label 'bebas lemak' pada makanan adalah penyebab obesitas?
Lima wilayah dengan penduduk paling gembrot sejagat
Kenali 10 tanda obesitas!
Bakteri dalam usus tangkal penyakit jantung pada orang obesitas