Ini Penyebab Telinga Terasa Tak Nyaman Ketika Naik Pesawat
Menurut dokter spesialis telinga, hidung, tenggorokan, bedah kepala, leher Rumah Sakit Pondok Indah - Bintaro Jaya, Hably Warganegara, tuli sementara yang menimpa penumpang disebabkan terjadinya perubahan pada tekanan yang mendadak saat pesawat akan lepas landas.
Masalah pada pendengaran kerap dialami oleh orang yang bepergian menggunakan pesawat. Telinga terasa tak nyaman ini biasanya terjadi mulai pesawat lepas landas dan bakal kembali normal usai turun dari pesawat.
Menurut dokter spesialis telinga, hidung, tenggorokan, bedah kepala, leher Rumah Sakit Pondok Indah - Bintaro Jaya, Hably Warganegara, tuli sementara yang menimpa penumpang disebabkan terjadinya perubahan pada tekanan yang mendadak saat pesawat akan lepas landas.
-
Apa arti medis dari telinga berdenging? Kondisi telinga berdenging pada istilah medis disebut tinnitus. Masalah umum, tinitus mempengaruhi sekitar 15 hingga 20 persen orang. Tinnitus bukanlah suatu kondisi itu sendiri - itu adalah gejala dari kondisi yang mendasarinya, seperti gangguan pendengaran yang berkaitan dengan usia, cedera telinga atau gangguan sistem peredaran darah.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Kapan Telinga Kanan Berdenging terasa mengganggu? Seseorang yang mengalami telinga berdenging terkadang akan merasakan beberapa jam sekali dan seringkali membuat tak nyaman.
-
Bagaimana terong membantu menjaga kesehatan pencernaan? Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam World Journal of Gastroenterology, serat dalam terong juga berperan dalam menjaga keseimbangan mikrobiota usus. Mikrobiota usus yang sehat sangat penting bagi sistem kekebalan tubuh, pencernaan, dan bahkan kesehatan mental. Pertumbuhan bakteri baik di usus dapat didukung dengan mengonsumsi makanan kaya serat seperti terong.
-
Bagaimana Nunung menjaga kesehatannya? Lebih berhati-hati soal makanan "Kalau makanan lebih hati-hati, nggak kayak dulu daging merah, bakar-bakaran terus kayak makanan bahan pengawet, agak dikurangi. Manis, juga karena itu pemicu," tuturnya.
-
Bagaimana cara mengobati telinga berdenging? Cara mengobati telinga berdenging tergantung pada penyebabnya. Beberapa cara yang umum dilakukan adalah: Pembersihan kotoran telinga oleh dokter jika telinga berdenging disebabkan oleh penumpukan kotoran. Mengonsumsi obat-obatan yang diresepkan oleh dokter untuk mengatasi infeksi, peradangan, atau penyakit yang menyebabkan telinga berdenging. Melakukan operasi atau perawatan lain jika telinga berdenging disebabkan oleh gangguan pembuluh darah atau pertumbuhan tulang yang tidak normal.
Pada kondisi tersebut, saluran eustachius telinga tertutup sehingga gendang telinga merah. Untuk kasus yang lebih parah, gendang telinga bisa pecah yang menyebabkan tuli permanen.
"Sebenarnya, bukan karena perjalanan yang lama, tapi proses take off dan landingnya," kata Hably di Jakarta.
Saat pesawat bersiap untuk lepas landas, lanjut Habib, saluran eustachius tertutup sehingga penumpang kehilangan fungsi pendengaran. Hanya saja ini terjadi sementara.
Guna mengurangi risiko tuli sementara itu, serta mengurangi risiko telinga sakit yang berisiko pada hilangnya pendengaran saat akan melakukan perjalanan, Hably mengimbau untuk mengunyah permen atau menenggak air.
Mengunyah permen dan minum air akan membantu menjaga saluran eustachius tetap terbuka sehingga gangguan pendengaran bisa diminimalisir.
"Biasanya lagi, risiko ini lebih mudah terjadi pada penumpang yang batuk pilek," katanya.
Hably pun menyarankan, bila ingin bepergian menggunakan pesawat dan kondisi sedang batuk pilek, langsung minum obat.
Reporter: Aditya Eka Prawira
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Jenjang Sekolah Ternyata Berpengaruh Terhadap Masalah Pendengaran Seseorang
Kebiasaan Dengarkan Musik Buat Generasi Muda Lebih Rentan dengan Risiko Tuli
Begini Cara yang Aman dalam Membersihkan Kotoran Telinga
2 Jenis Kotoran Telinga Yang Tersembunyi di Lubang Kuping
3 Bahaya yang Mengintai dari Kebiasaan Mengorek Telinga Menggunakan Cotton Bud
Ini Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan Jika Sering Menggunakan Headphones
5 Penyebab gatal di telinga, dari alergi sampai penyakit kulit