[Resep] Tropical smoothies untuk tingkatkan kekebalan tubuh
Berbahan dasar buah tropis yang mudah dan murah, dapatkan resep smoothies untuk kekebalan tubuh kamu di sini!
Sistem kekebalan tubuh adalah jaringan pertahanan tubuh terhadap infeksi, virus dan bakteri yang masuk dalam tubuh. Semakin kuat sistem kekebalan tubuh, maka kamu akan semakin terhindar dari berbagai penyakit. Kamu bisa mendapatkan sistem kekebalan tubuh dari nutrisi makanan. Buah dan sayuran yang mengandung antioksidan adalah daftar makanan teratas yang akan direkomendasikan untuk mendapatkan sistem kekebalan tubuh secara alami, seperti bayam, nanas, mangga, dan jeruk.
Untuk memperoleh manfaat sehat dengan cara yang nikmat, kamu bisa mengolah sayuran dan buah yang kaya akan antioksidan tersebut menjadi smoothies yang segar. Berikut ini merupakan resep smoothies yang bisa kamu buat dengan bahan-bahan yang tentu saja membantu kamu meningkatkan sistem kekebalan tubuh kamu.
-
Dari mana resep-resep masakan sehat ini didapatkan? Berikut ini adalah beberapa hidangan yang cocok bagi penderita asam urat dan kolesterol, dikutip dari berbagai sumber pada (17/5).
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Apa saja resep menu makan siang untuk diet yang lezat dan bikin nagih? Berikut resep menu makan siang untuk diet yang lezat dan bikin nagih.
-
Bagaimana cara mengurangi kalori dan lemak dalam resep masakan? Saat mengikuti resep, cobalah untuk membuatnya lebih sehat dengan kreasi Anda sendiri. Misalnya, ketika resep membutuhkan satu cangkir krim, Anda bisa menggantinya dengan yogurt untuk mengurangi jumlah kalori dan lemak tanpa mengorbankan rasa dan tekstur makanan.
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
Bahan:
60 gram bayam segar
240ml air kelapa
1 buah jeruk manis (kupas)
60 gram mangga cincang
30 gram nanas cincang
1/2 buah jeruk nipis
Cara membuat:
1. Haluskan bayam, air kelapa, dan jeruk manis hingga halus.
2. Masukkan mangga, nanas, dan perasan jeruk nipis, lalu haluskan lagi.
3. Tuangkan smoothies dalam gelas. Buat menjadi dua porsi
Sangat mudah untuk membuatnya, bukan? Dalam 30 gram buah nanas kamu akan mendapatkan 52% kandungan vitamin B6 yang dibutuhkan oleh tubuh. Vitamin ini memainkan peran penting dalam menjaga komunikasi antar sel dalam tubuh, dan pembentukan sel darah merah. Selain itu, kandungan elektrolit dalam air kelapa juga sangat baik untuk sistem kekebalan tubuh kamu. Berani coba?
Baca juga:
Ini yang menopause dini katakan tentang kesehatan kamu
Ini 6 deretan bahan makanan yang terlindung dari pestisida
Sudah minum banyak tapi masih haus? Mungkin 7 hal ini penyebabnya
Hindari 5 makanan ini jika ingin cepat punya anak
5 Makanan ini bikin anak pintar sejak dalam kandungan