20 Titik Longsor Jalur Medan-Berastagi Sebabkan Lalin Lumpuh, Ini Kondisi Terbarunya
Hujan deras mengakibatkan setidaknya ada 20 titik longsor di Jalur Medan-Berastagi.
Curah hujan tinggi yang akhir-akhir ini melanda Sumatra Utara (Sumut) mengakibatkan terjadinya bencana di sejumlah wilayah, di antaranya banjir dan tanah longsor. Seperti yang terjadi pada Jumat (4/12), hujan deras mengakibatkan setidaknya ada 20 titik longsor di Jalur Medan-Berastagi.
Seperti video yang diunggah di akun Instagram resmi @polrestabes.medan pada Jumat (4/12), longsor ini mengakibatkan terputusnya arus lalu lintas di sepanjang Jalur Medan-Berastagi. Hingga kini, jalur ini lumpuh total dan belum bisa dilewati oleh kendaraan.
-
Di mana saja bencana tanah longsor terjadi di Jawa Tengah? Cuaca ekstrem dalam beberapa hari belakangan membuat sejumlah daerah di Provinsi Jawa Tengah dilanda bencana longsor dan tanah bergerak. Salah satu bencana longsor itu terjadi di Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, pada Minggu (3/3) petang. Bencana longsor juga terjadi di Dukuh Secang, Desa Jetis, Kecamatan Sambirejo, Sragen.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
-
Dimana lokasi bencana longsornya? Tim elit Basarnas ini salah satunya diterjunkan untuk memaksimalkan upaya pencarian korban bencana longsor pada areal tambang emas rakyat di Suwawa Timur, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Dimana tanah longsor terjadi di Kabupaten Karangasem? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
Seperti apa kondisi pasca longsor di Jalur Medan-Berastagi ini? Berikut informasi selengkapnya.
Longsor Paling Parah di Tikungan Tirtanadi
Instagram/@polrestabes.medan ©2020 Merdeka.com
Di video tersebut, Kasatlantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny W Siregar tengah berada di lokasi kejadian longsor. AKBP Sonny menjelaskan, saat ini titik longsor yang paling parah berlokasi di Tikungan Tirtanadi.
Terlihat dari video itu, jalanan tertutup oleh longsoran yang berasal dari tebing yang berada di sisi jalan dan ada juga pohon yang tumbang. Beberapa pengendara terlihat memutar balik saat akan melintasi jalan tersebut.
"Selamat pagi warga Kota Medan, kami tepat di Tikungan Tirtanadi. Saat ini longsoran yang paling parah ada di Tikungan Tirtonadi. Saya bersama Pak Kapolsek sejak tadi malam untuk mengevakuasi," ujar AKBP Sonny di video itu.
Terjadi di Banyak Titik Jalur Medan-Berastagi
Instagram/@polrestabes.medan ©2020 Merdeka.com
Tak hanya di Tikungan Tirtanadi, longsor ini juga terjadi di banyak titik di sepanjang jalur Medan-Berastagi. AKPB Sonny mengatakan, di Rampung Baru ada sebuah truk yang tertimpa longsor dan pohon yang tumbang. Akibatnya sopir truk dinyatakan tewas dan sudah dievakuasi ke rumah sakit.
Longsor juga terjadi di Jalur Sembahe, tepatnya di atas Sembahe hingga Tikungan Tirtanadi, di mana sepanjang jalan hampir semuanya longsor. Ini menyebabkan akses jalan lumpuh total dan tak bisa dilewati lagi. Setidaknya, ada total 20 titik longsor yang ada di sepanjang jalur Medan-Berastagi ini.
Masyarakat Diimbau Tak Melintas di Jalur Medan-Berastagi
Hingga saat ini, petugas kepolisian bersama masyarakat sekitar masih melakukan evakuasi dan pembersihan jalan di jalur Medan-Berastagi ini. Sedangkan arus lalu lintas dialihkan untuk sementara waktu.
Oleh karena itu, AKBP Sonny mengimbau agar masyarakat tak melintas dahulu di jalan sepanjang jalur Medan-Berastagi karena masih membahayakan.
"Bisa bapak ibu lihat, dan ini masih sangat berbahaya sekali. Dan kalau ini turun hujan, ini akan bisa menimpa warga yang melintas. Sehingga kami imbau untuk sementara ini jangan melintas di jalur Medan-Berastagi atau pun dari Berastagi-Medan. Tunda dulu atau cari alternatif lain," imbaunya.
Sebabkan Kemacetan Panjang
Instagram/@medantalk ©2020 Merdeka.com
Dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram @medantalk pada Jumat (4/12), memperlihatkan kemacetan panjang yang disebabkan oleh longsor di jalur Medan-Berastagi ini. Di video itu, terlihat kemacetan yang sangat panjang, di mana kendaraan didominasi oleh truk-truk besar serta kontainer.
"Ini kemacetan yang mengarah ke Sembahe, karena di sini di tikungan ini ada tiga titik juga yang longsor," ujar si perekam video itu.