7 Fakta Sarwendah yang Jarang Diketahui, Pernah jadi Pelayan Resto hingga Berprestasi
Sosok Sarwendah tentunya sudah tidak asing lagi. Perempuan kelahiran 1989 ini juga banyak diidolakan. Pasalnya istri Ruben Onsu ini memperlihatkan kesederhanaannya. Beberapa fakta tentang Sarwendah yang jarang diketahui.
Sosok Sarwendah tentunya sudah tidak asing lagi. Namanya sering menghiasi layar kaca Tanah Air. Sarwendah juga sering mengunggah video di akun Youtube Onsu Family.
Perempuan kelahiran 1989 ini juga banyak diidolakan. Pasalnya, istri Ruben Onsu ini memperlihatkan kesederhanaannya. Sarwendah mengawali karier di dunia hiburan melalui grup perempuan bernama Cherrybelle. Melalui Cherry Belle namanya mulai dikenal oleh publik.
-
Bagaimana selawat tarhim subuh sampai ke Indonesia? Kemudian selawat ini sampai di Indonesia pada tahun 1960-an, di mana saat itu, Syeikh Mahmud diminta untuk merekam Selawat Tarhim di Radio Lokananta, Solo. Hasil rekaman ini lalu disiarkan oleh Radio Lokananta, Solo, dan juga Radio Yasmara, yang ada di Surabaya.
-
Siapa yang mengajukan gugatan cerai terhadap Sarwendah? Ternyata, Ruben telah mengajukan gugatan cerai terhadap Sarwendah ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
-
Kapan Sarwendah resmi bercerai dari Ruben Onsu? Di hari perceraiannya dengan Ruben, Sarwendah tetap bisa tersenyum berkat kehadiran anak-anak, terutama saat si bungsu mengungkapkan suka dengan bekal yang ia siapkan.
-
Prosedur apa yang dilakukan oleh Sarwendah? Sarwendah memilih prosedur pemindahan lemak ke wajah serta perbaikan kerutan di sekitar mata, sementara adiknya menjalani operasi pada hidung.
-
Kenapa Ruben Onsu memutuskan untuk mendekati Sarwendah? Dari pertemuan pertama itu, Ruben pun sudah mulai tertarik dengan Sarwendah.
Sayangnya pada tahun 2012 ia diberhentikan dari grup yang membesarkan namanya. Sarwendah memutuskan untuk duet dengan Devi yang juga dikeluarkan dari Cherrybelle.
Namun pada akhirnya dirinya memutuskan untuk solo karier. Pada tahun 2013 Sarwendah memutuskan untuk menikah dengan Ruben Onsu.
Hingga saat ini keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah terlihat harmonis. Mereka sering membagikan kebersamaan keluarga ini melalui channel Youtube The Onsu Family.
Selain itu, ada beberapa fakta tentang Sarwendah yang jarang diketahui. Berikut beberapa fakta tentang Sarwendah dilansir dari Kapanlagi.com.
Pernah Tempuh Pendidikan di Luar Negeri
Tidak banyak yang tahu tentang pendidikan Sarwendah. Ternyata dirinya menempuh bangku sekolah di beberapa negara. Hal ini dilansir dari kanal Youtube Perspektif MetroTV pada Selasa (10/3) lalu.
Sarwendah mengatakan bahwa mulai dari bangku sekolah hingga kuliah ia jalani di luar negeri. Sarwendah berpindah pindah negara unuk menempuh pendidikan.
"Aku dulu kan kuliahnya sastra Mandarin. Di Beijing. Jadi aku SMP itu di Malaysia, SMA di Taiwan, Kuliahnya di Beijing," ujar Sarwendah.
Negara-negara itu dipilih karena ada saudara di sana. "Kalau Malaysia itu papi yang pilih karena aku masih 13 atau 14 tahun dan di situ ada saudara," tambahnya dilansir dari Kapanlagi.com.
©2019 Merdeka.com
Siswa Berprestasi
Sarwendah merupakan siswa berprestasi. Selama menempuh pendidikan di luar negeri, ia pernah mendapatkan beasiswa.
"Aku dulu orangnya dapat beasiswa di sekolah. (Beasiswa dari SMA) sih. Dari SMP aku udah rangking terus," ucap Sarwendah.
Jadi Asisten Guru
Sarwendah memang dikenal berprestasi semasa sekolah. Ia,pun juga menjadi asisten guru di sekolahnya.
"Sampai di Taiwan tuh ada guru yang deket banget sama aku. Jadi aku tuh, misal sekolah ada asisten dosen, asisten guru lah. Rata-rata guru asistennya aku semua," cerita Sarwendah.
Sempat Menjadi Pelayan Resto
Selain berprestasi, Sarwendah juga tipikal bekerja keras. Walaupun sudah sibuk belajar dan menjadi asisten guru, ia masih memiliki pekerjaan sampingan. Ibu tiga anak ini sempat menjadi pelayan di salah satu restoran ketika berada di Malaysia dan Taiwan.
"Aku malah kayak gitu masih ada kerja part time. Jadi waiters di Malaysia di Taiwan juga," kata Sarwendah.
"Aku kerja jadi waiters terus nambah duit jajan sendiri, sebenarnya senang-senang aja. (uangnya untuk) Jalan-jalan, makan," lanjutnya.
Jadi Translator Mandarin
Setelah menyelesaikan pendidikannya, Sarwendah memutuskan kembali ke Indonesia. Ia, sempat bekerja menjadi translator bahasa mandarin.
"Aku sebenarnya translator Mandarin sebelum (jadi guru les). Misalnya ada orang dari China dateng mereka mau kerjasama sama orang Indonesia aku yang translate. Freelance," jelas Sarwendah.
Tidak Berniat Ikut Audisi Cherrybelle
Nama Sarwendah dikenal publik ketika bergabung dengan Cherrybelle. Ternyata dirinya tidak berniat untuk ikut audisi menjadi penyanyi.
Pada saat itu dirinya mengantarkan temannya untuk audisi. Namun Sarwendah disuruh untuk mengikuti audisi. Akhirinya dirinya dipilih dan bergabung bersama Cherrybelle.
"Sebenarnya itu ceritanya adalah aku nemenin temen aku. Ternyata aku disuruh ikut audisi aja sama orang castingnya. Terus ternyata temen aku nggak dipilih, aku yang dipilih," jelas Sarwendah.
©2020 Merdeka.com
Jadi Penyanyi Mandarin
Saat ini memang sosok Sarwendah bisa dikatakan jarang muncul sebagai penyanyi. Dirinya lebih fokus dengan berbagai acara di televisi. Namun ternyata Sarwendah masih sering bernyanyi secara off air. Ia menyanyikan lagu mandarin.
"Lebih banyak off air-nya Mandarin. Orang bilang nada aku lebih enak pada saaat ngomong Mandarin itu terdengar lebih cocok gitu," ungkapnya.