Aksi Mahasiswa Difabel saat Wisuda Ini Curi Perhatian, Bawa Tulisan Inspiratif
Video yang diunggah @pejalanmodalyakin memperlihatkan momen saat dirinya wisuda. Ia merupakan mahasiswa difabel yang kehilangan kaki kanannya. Saat pemindahan tali toga, ia membawa kertas bertuliskan ‘Disable is Able’. Tulisan inspiratif ini mencuri perhatian dan menuai komentar positif dari netizen.
Mampu menempuh pendidikan hingga ke perguruan tinggi merupakan dambaan setiap orang. Tidak terkecuali bagi orang-orang yang memiliki keterbatasan seperti difabel. Di tengah keterbatasan, mereka tetap bersemangat untuk mewujudkan impiannya itu. Mereka ingin membuktikan bahwa mereka pun dapat berprestasi layaknya orang normal agar membanggakan orang tuanya.
Sama halnya dengan video yang diunggah oleh akun TikTok @pejalanmodalyakin saat dirinya wisuda. Ia merupakan mahasiswa difabel yang kehilangan kaki kanannya. Saat pemindahan tali toga, ia membawa kertas bertuliskan ‘Disable is Able’. Ia mengangkat kertas tersebut saat berfoto dengan salah satu pimpinan kampus. Tulisan inspiratif ini mencuri perhatian dan menuai komentar positif dari netizen.
-
Apa yang di bangun oleh Staatsspoorwegen (SS) di Yogyakarta untuk menghubungkan jalur kereta api Batavia-Surabaya? Di wilayah Yogyakarta, mereka perlu membangun beberapa jembatan untuk jaringan jalur kereta api itu. Salah satu jembatan kereta api terbilang unik. Selain membentang di atas sebuah sungai, jembatan ini juga membentang di atas jalur kereta api milik perusahaan kereta api Belanda lainnya bernama Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM) yang menghubungkan Semarang-Solo-Yogyakarta.
-
Kapan trem di Jakarta digantikan oleh bus Robur sebagai alat transportasi utama? Saat itu, bus ini perlahan-lahan ditambah armadanya sebelum akhirnya dijadikan transportasi umum utama, setelah trem dimatikan dengan alasan merusak wajah Jakarta.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan trem di Jakarta dihentikan? Operasional trem kemudian dihentikan pada 1959.
-
Kenapa trem di Jakarta dihentikan? Pada 1962, trem benar-benar dipensiunkan di Jakarta. Gerbong-gerbongnya dibiarkan terbengkalai. Demi menghemat anggaran, dan mengalokasikannya untuk bus impor dari Autralia, rel-rel baja dibiarkan dan hanya diuruk menggunakan tanah lalu diaspal. 100 unit awal bus didatangkan pada tahun itu, dan terus ditambah unit-unitnya.
-
Kapan Duta pindah ke Yogyakarta? Cerita Masa Kecil Fakta Menarik: Duta, Berusia 3,5 Tahun, Pindah ke Yogyakarta dan Mampu Berbicara Bahasa Jawa dan Indonesia Secara Bersamaan.
Simak cerita mahasiswa difabel bawa tulisan inspiratif selengkapnya.
Mahasiswa Difabel Wisuda
©2023 Merdeka.com/TikTok pejalanmodalyakin
Video ini merupakan hasil stitch video yang sebelumnya pernah ia unggah. Dalam video itu menceritakan bahwa ibunya sudah membeli baju untuk menghadiri acara wisudanya. Padahal tanggal wisudanya belum ditentukan oleh pihak kampus. Sebulan kemudian, melalui video yang berbeda ia membagikan kabar bahwa dirinya sudah diwisuda.
Perjalanannya untuk mencapai semua itu bukanlah hal yang mudah. Bagaimana tidak, ia merupakan mahasiswa difabel yang kehilangan kaki kanannya. Ia harus menggunakan bantuan tongkat untuk dapat berjalan. Meskipun begitu, ia berhasil membuktikan bahwa di tengah kekurangannya pun ia mampu berkuliah hingga mendapat gelar Sarjana Ekonomi.
Bawa Tulisan Disable is Able
©2023 Merdeka.com/TikTok pejalanmodalyakin
Saat hari wisuda riba, ia menanti namanya dipanggil untuk maju ke depan. Dengan senyum yang merekah, ia berjalan untuk mengikuti prosesi pemindahan tali toga. Setelah tali dipindahkan, ia mengeluarkan secarik kertas bertuliskan ‘Disable is Able’ yang menggambarkan perjuangannya semasa kuliah. Ia menulis itu dengan tujuan agar orang-orang difabel seperti dirinya tetap semangat untuk berkuliah layaknya orang normal.
Tidak lupa, ia mengabadikan momen itu dengan meminta salah satu pemimpin kampus untuk memegang kertas bersama dirinya. Momen itu menjadi momen mengharukan yang terjadi saat prosesi wisuda. Setelah prosesi wisuda berakhir, ia memeluk ibunya yang selama ini mendukung dirinya. Ia juga mengabadikan momen wisuda itu dengan berfoto bersama anggota keluarga yang hadir saat itu.
Komentar Positif Netizen
Momen wisuda mahasiswa difabel ini mencuri perhatian netizen. Mereka sangat kagum akan perjuangannya yang tidak mudah saat berkuliah. Ucapan selamat pun membanjiri kolom komentar video itu. Tidak lupa pula mereka mendoakan agar ia mendapatkan pekerjaan sesuai dengan apa yang ia harapkan. Berikut beberapa komentar positif dari netizen.
“MasyaAllah, selamat ya. Abis ini dapet kerjaan bagusss mantep aamiin,” tulis salah seorang warganet.
“Perjuanganmu mas, semoga kau lekas mendapatkan pekerjaan/suatu hal yg kau impikan selama ini,” kata warganet lain.
“Selamat .. semoga ilmu yg di dapat bisa bermanfaat untuk orang banyak dan Sukses menantimu di depan Aamiin,” tulis @warganet.
“Selamat ya bang, sukses kedepannya. Tetep semangat,” kata warganet lain.