Mengunjungi Pulau Penyengat, Sajikan Wisata Budaya hingga Kuliner Khas Tanjung Pinang
Di Pulau Penyengat ini, wisatawan bisa menikmati pesona alam seperti indahnya senja sore hari dari pinggir pantai.
Di Pulau Penyengat ini, wisatawan bisa menikmati pesona alam seperti indahnya senja sore hari dari pinggir pantai.
Mengunjungi Pulau Penyengat, Sajikan Wisata Budaya hingga Kuliner Khas Tanjung Pinang
Sumatra memiliki banyak pulau kecil yang mengelilinginya. Pulau-pulau tersebut memiliki keindahan yang memesona dan sayang untuk dilewatkan.
Salah satu pulau yang menarik untuk disambangi yaitu Pulau Penyengat. Pulau kecil di Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau ini memiliki beberapa objek wisata budaya dan sejarah. (Foto: Liputan6.com)
-
Bagaimana desa wisata ini dikelola? “Konsep pengembangan desa wisata di Kaduela dikelola secara mandiri dan melibatkan pemberdayaan masyarakat setempat sebagai kunci keberhasilan,” terang Iim
-
Kapan Wisata Perahu Kalimas diresmikan? Bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729, pada Selasa (31/5/2022) malam, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan wisata “Perahu Kalimas Reborn”.
-
Kapan Desa Wisata Nusa meraih juara? Desa Wisata Nusa telah menyabet juara di Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 kategori homestay.
-
Apa yang ditawarkan Pulau Nias untuk wisatawan? Pulau Nias, yang terletak di barat daya Sumatera Utara, adalah surga bagi para peselancar. Pulau ini terkenal dengan ombaknya yang besar dan sempurna untuk berselancar, terutama di daerah Sorake dan Lagundri. Selain itu, Nias juga menawarkan budaya yang unik dengan tradisi megalitik dan rumah adat yang khas.
-
Apa yang bisa dinikmati oleh wisatawan di Pulau Kanawa? Pulau Kanawa terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Beragam terumbu karang mewarnai pulau ini.
-
Apa yang ditawarkan Desa Wisata Srikeminut untuk wisatawan? Desa Wisata Srikeminut menawarkan wisata dengan keindahan perbukitan dan Sungai Oya bagi wisatawan yang berkunjung. Tak hanya itu, ada potensi lain yang dikembangkan seperti camping ground dan juga pariwisata berbasis pertanian.
Di Pulau Penyengat ini, wisatawan bisa menikmati pesona alam seperti indahnya senja sore hari dari pinggir pantai. Tak lupa, beberapa spot wisatanya juga cocok untuk mengabadikan momen yang instagramable.
Lantas, apa saja spot wisata di Pulau Penyengat? Simak rangkuman informasinya yang dirangkum dari beberapa sumber berikut ini.
Bangunan Masjid Raya Sultan Riau
Melansir dari Antara, spot wisata favorit pertama yang ada di Pulau Penyengat ini adalah Masjid Raya Sultan Riau.
Selain jadi tempat ibadah, masjid ini juga jadi spot wisata religi favorit para wisatawan.
Masjid peninggalan Kerajaan Riau-Lingga ini berbalut cat kuning mencolok dengan kubahnya yang terlihat gagah. Keunikan dari masjid ini adalah dibangun dengan putih telur.
Awalnya pembangunan masjid ini dilakukan secara gotong royong di mana masyarakat dengan suka rela memberikan bantuan tenaga, pikiran, hingga makanan.
Ada banyak masyarakat yang menyumbang telur, lalu sisa telur yang tidak dimakan diubah menjadi bahan bangunan. (Foto: disbudpar.tanjungpinangkota.go.id)
Bermain Perahu Jong
Melansir dari situs indonesia.travel, selain mengunjungi masjid, di Pulau Penyengat ini juga terdapat permainan yang menarik untuk dicoba yaitu Perahu Jong.
- OPINI: Geliat Wisata Dibayangi Awan Kelam Pungli
- Mengunjungi Pantai Parang Semar Banyuwangi, Dulu Tempat Pembuangan Sampah Kini Destinasi Wisata Cantik
- Mengunjungi Pasir Putih Parbaba, Pantai di Tepi Danau Toba yang Unik dan Wajib Dikunjungi
- Serunya Berkunjung ke Pantai Kodok Pandeglang, Ada Kolam Renang dengan Pemandangan Laut
Permainan khas etnis Melayu ini menyerupai perahu layar yang dimainkan dengan cara meletakkan perahu jong di atas air laut. Kemudian, kapal tersebut dibiarkan bergerak mengikuti arah tiupan angin.
Biasanya, permainan ini dilakukan secara bersamaan dengan warna perahu yang bermacam-macam. (Foto: indonesia.travel)
Mencicipi Kuliner Khas
Ketika berada di Pulau Penyengat, jangan lupa untuk mencicipi kuliner khas yang menggugah selera. Salah satunya yaitu karipap.
Kudapan ini berisi potongan wortel dan kentang dan terkenal sebagai hidangan sarapan khas Melayu.
Selain karipap, pengunjung juga bisa mencicipi makanan khas lainnya yaitu olahan nasi dan ikan, di antaranya nasi malaka dan nasi dagang. (Foto: Wikipedia)
Menikmati Momen Senja
Ketika mengungjungi pulau ini, jangan lupa untuk menikmati waktu senja sore hari sembari bersantai. Momen ini sangat cocok bagi pengunjung yang senang menikmati senja dan bersantai sejenak.
Tak perlu khawatir, di sini banyak penjual yang menyediakan jajanan dan cocok untuk menemani kalian ketika menikmati senja di sore hari.