Pria di Medan Ini Ditangkap Polisi Usai Curi Motor, Mengaku Sudah 20 Kali Beraksi
Dua pria di Kota Medan ditangkap polisi usai melakukan aksi pencurian sepeda motor. Kepada petugas, para pelaku mengaku sudah pernah beraksi sebanyak 20 kali.
Personel Kepolisian Reskrim Polsek Medan Timur berhasil menangkap dua orang pria di Kota Medan usai keduanya tertangkap melakukan aksi pencurian sepeda motor.
Kedua pelaku yakni Fahmi Syaril (26) warga Jalan KL Yos Sudarso, Medan dan M Fahri (24) warga Jalan Veteran, Pasar IV Helvetia. Keduanya berhasil diamankan oleh personel polisi pada Kamis (3/2) saat berada di Jalan Tuasan, Kecamatan Medan Tembung.
-
Kenapa Hari Air Sedunia penting? Peringatan ini menyoroti tantangan-tantangan besar yang dihadapi dunia dalam hal krisis air, termasuk polusi air, perubahan iklim, dan ketidaksetaraan akses terhadap air bersih.
-
Mengapa Stupa Sumberawan penting? Stupa melambangkan nirbana (kebebasan) yang merupakan dasar utama dari seluruh rasa dharma yang diajarkan Guru Agung Buddha Gautama. Nirbana juga menjadi tujuan setiap umat Buddha.
-
Kenapa Pemilu penting? Pemilu merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Kapan Hari Sirkus Sedunia diperingati? Hari Sirkus Sedunia yang diperingati setiap tanggal 17 April, adalah sebuah perayaan internasional yang didedikasikan untuk menghormati dan mengapresiasi seni pertunjukan sirkus serta para pemain dan seniman yang terlibat di dalamnya.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Kenapa Wa Kepoh begitu digemari pendengar? Kehadirannya selalu ditunggu para pendengar, karena gaya mendongeng yang disampaikan unik. Wa Kepoh bahkan bisa menirukan banyak suara tokoh dan membuat suasana cerita jadi hidup meski hanya mengandalkan audio.
Para pelaku ini ditangkap usai mencuri motor di rumah warga bernama Hendri Gurning (50) yang terletak di Jalan Pembangunan I, Kelurahan Glugur Darat II, Kecamatan Medan Timur pada Senin (31/1) lalu. Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @tkpmedan pada Kamis (3/2), pelaku sudah diamankan di kantor polisi beserta sebuah sepeda motor yang menjadi barang bukti.
Mirisnya, para pelaku mengaku telah melakukan aksi pencurian sepeda motor itu sebanyak 20 kali, sebelum akhirnya tertangkap polisi.
Berikut informasi selengkapnya.
Pernah Beraksi 20 Kali
Instagram/@tkpmedan ©2022 Merdeka.com
Dalam video itu, para pelaku mengaku mereka telah melakukan aksi pencurian motor sebanyak 20 kali. Aksi pencurian dilakukan para pelaku di Kota Medan sebanyak 15 kali dan di Kota Binjai sebanyak 5 kali.
"Sudah 20 kali bang beraksi. Di Binjai juga kami pernah mencuri motor," sebut Fahri.
Ia mengaku, Ia melancarkan aksi pencurian itu selalu bersama temannya. Peran yang mereka main kan pun selalu berbeda-beda. Ada yang menjadi eksekutor, ada yang bertugas memantau situasi di lokasi.
"Kami selalu berdua atau bertiga. Kadang saya yang jadi eksekutor, kadang saya yang mantau situasi," tambah Fahri.
Curi Motor yang Diparkir di Teras Rumah
Instagram/@tkpmedan ©2022 Merdeka.com
Saat ditanya, Fahri mengaku selalu mengincar sepeda motor yang diparkir di teras rumah. Ia mencuri sepeda motor dengan merusak pagar rumah para korbannya, dan membawa kabur sepeda motor saat tuan rumah lengah.
"Kami selalu mengambil motor dari teras rumah," katanya.
Menurut keterangan di unggahan itu, motor-motor hasil curian itu kemudian dijual kepada seorang pria yang yang menjadi penadah, yang berada di kawasan Medan Marelan. Satu motornya dijual seharga Rp1 juga hingga Rp2 juta.
Terkait kasus ini, Kapolsek Medan Timur Kompol Rona Tambunan pun mengimbau kepada masyarakat agar lebih meningkatkan pengamanan saat memarkirkan sepeda motor, terutama saat berada di rumah.
"Agar mengunci sepeda motor dengan kunci ganda. Hal ini untuk mencegah terjadinya aksi curanmor," ujarnya.