Resep Es Timun Serut yang Enak dan Segar, Mudah Dibuat
Resep es timun serut yang enak dan segar cukup mudah dibuat. Es timun serut menjadi salah satu minuman segar yang digemari masyarakat Indonesia. Banyak sekali es timun serut yang bisa ditemukan di restoran maupun di warung-warung pinggir jalan.
Resep es timun serut yang enak dan segar cukup mudah dibuat. Es timun serut menjadi salah satu minuman segar yang digemari masyarakat Indonesia. Banyak sekali es timun serut yang bisa ditemukan di restoran maupun di warung-warung pinggir jalan.
Tak hanya enak dan menyegarkan, es timun serut juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan. Beberapa kandungan di dalam buah timun berfungsi efektif untuk menghidrasi tubuh, menurunkan tekanan darah, hingga mencegah kanker.
-
Bagaimana cara membuat Es Semangka Susu? Cara membuat:1. Campur semua bahan menjadi satu.2. Siap disajikan selagi dingin.
-
Bagaimana cara membuat Rumbah? Tidak menggunakan bumbu kacang Keunikan lainnya dari rumbah adalah tidak adanya bumbu kacang di sajiannya. Ini berbeda dari menu pecel khas Kediri atau Madiun yang banyak memakai kuah kacang dengan rasa yang pedas. Bumbu kacang di sini diganti dengan sambal terasi dan cabai cair, dengan rasa yang tidak terlalu pedas dan dominan asam gurih. Bumbu ini terbilang unik karena walau banyak memakai cabai, tapi rasanya tidak menggigit. Setelah tersaji seluruhnya, isian langsung disiram dengan sambal terasi atau warga setempat biasa menyebutnya sambal asam. Seporsi rumbah sudah bisa langsung dinikmati. Gunakan parutan kelapa Sedikit berbeda dengan varian Indramayu, pecel atau rumbah di Cirebon sambal terasinya memiliki porsi yang lebih sedikit. Penjual biasanya menggantinya dengan parutan kelapa yang diberi sambal terasi kental.
-
Bagaimana cara membuat sayur asem jawa timur ? Kupas dan potong-potong labu siam, kacang panjang, mentimun krai, dan kangkung.Didihkan air hingga mendidih, kemudian tambahkan potongan labu siam serta krai.Setelah matang secukupnya, tambahkan kacang panjang dan kangkung.Tambahkan juga dedaunan salam serta lengkuas. Masak hingga benar-benar matang.Campurkan irisan bumbu, asam jawa, garam, dan gula, aduk hingga merata. Periksa rasa.Apabila sudah lunak, angkat sayuran asem dari panci.
-
Bagaimana cara membuat Es Campur Puding? Buat agar-agar nutrijel seperti biasa.Masak 100 ml air, tuang ke dalam mangkok isi creamer.Aduk rata sampai warnanya seperti susu.Masukkan nutrijel, jus leci, selasih, buah leci kalengan beserta airnya, dan creamer ke wadah baru, aduk rata. Masukkan ke lemari es, hidangkan dengan tambahan es batu.
-
Bagaimana cara membuat Kue Talam? Kue Talam pada umumnya dibuat dari bahan-bahan yang mudah didapat seperti tepung beras tepung tapioka, tepung terigu atau tepung sagu,” kata Khairunnisa.
-
Bagaimana cara membuat Kue Sengkulun? Asalnya diperkirakan berasal dari tradisi Tionghoa, khususnya pengaruh dari pembuatan kue keranjang yang sering dibuat menggunakan bahan dasar beras ketan. Kue ini awalnya menggunakan gula merah Jawa sebagai pemanis, yang memberikan rasa gurih manis dan warna coklat khasnya.
Bagi Anda yang ingin menikmati kesegaran es timun serut dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut sejumlah resep es timun serut yang dilansir dari Cookpad:
Resep Es Timun Serut Segar
Instagram @martha.diniyanti ©2020 Merdeka.com
Bahan:
Timun, cuci bersih dan serut/parut
• Air gula
• Air
• Nata de coco
• Selasih yang sudah direndam
• Air jeruk lemon/nipis/kesturi
• Es batu
Cara membuat:
1. Campur semua bahan, koreksi rasa.
2. Tambahkan es batu atau dinginkan di kulkas.
3. Sajikan.
Resep Es Timun Serut Lidah Buaya
Bahan:
• Timun suri serut
• Es batu
• Lidah buaya
• Air kapur atau air garam
• Sirup
Cara membuat:
1. Kupas dan potong lidah buaya.
2. Cuci di air mengalir sampai lendirnya habis.
3. Rendam sebentar di air kapur atau air garam, kemudian bilas kembali sampai bersih.
4. Rebus lidah buaya di air mendidih beberapa saat, tiriskan dan cuci kembali.
5. Siapkan gelas, masukkan es batu, timun suri serut, lidah buaya, sirup, dan air. Aduk rata.
Resep Es Timun Serut Sederhana
Bahan:
• 2 buah timun ukuran sedang
• 3 buah jeruk nipis, iris tipis
• 5 sendok makan gula pasir
• Air secukupnya
Cara membuat:
1. Langkah pertama, buat sirup gula dulu. Setelah itu, panaskan dan lelehkan gula pasir serta air secukupnya.
2. Masak hingga gula larut. Matikan kompor.
3. Kalau punya, bisa pakai gula cair agar lebih cepat bikinnya.
4. Siapkan mangkuk. Masukkan timun serut, irisan jeruk nipis, sirup gula, air dan es batu. Tes rasa.
5. Sajikan.
Resep Es Timun Serut Jeruk Nipis
Instagram @dellasuzura ©2020 Merdeka.com
Bahan:
• ½ buah timun
• ½ buah jeruk nipis, iris tipis
• Sirup melon
• 3 sendok makan selasih
• ¼ gelas es batu
• Air secukupnya
Cara membuat:
1. Langkah pertama, kupas timun dan cuci bersih. Buang bijinya dan parut.
2. Masukkan es batu ke dalam gelas, tambahkan timun, selasih, sirup melon, dan jeruk nipis yang sudah diiris sebagian. Sesuaikan dengan selera.
3. Tambahkan air sampai penuh, aduk rata. Koreksi tingkat kemanisannya.
4. Sajikan.
Resep Es Timun Serut Susu
Bahan:
• 1 buah timun, bersihkan
• ½ gelas gula
• 1 bungkus nutri jeli
• 1 sendok makan selasih
• 8-10 sendok makan sirup melon
• 3 sachet susu kental manis
• 1,5 liter air
• Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Buat jeli tanpa warna dengan sedikit gula secara terpisah. Cetak di wadah persegi, setelah dingin, potong dadu, sisihkan. Larutkan dalam satu gelas air hangat sampai larut.
2. Bersihkan timun, parut halus dan sisihkan. Rendam selasih yang direndam air hangat sampai mengambang. Gabungkan parutan timun, potongan jeli, air gula, selasih, dan sirup melon ke dalam wadah untuk 2 liter air, aduk rata.
3. Sajikan es batu dan susu kental manis secara terpisah.
4. Sajikan.
Resep Es Timun Serut Lemon
Bahan:
• 4 buah timun diserut
• 50 gram gula pasir, larutkan
• 1 buah lemon
• 1 sendok teh selasih
• 500 ml air matang
• Es batu secukupnya
Cara membuat:
1. Siapkan bahan dan peralatan membuat es timun serut.
2. Setelah itu, siapkan mangkuk, taruh timun yang sudah diserut. Beri perasan jeruk lemon.
3. Beri air matang dan gula. Aduk rata. Jika kurang manis bisa tambahkan lagi air gula. Tuang serutan timun dan air lemon.
4. Sajikan.