Di Hari Bumi, Google ajak netizen pelajari alam lewat kuis seru
Ikuti tebakan Google, dan Anda akan tahu hewan apa yang paling mewakili kepribadian Anda
Hari ini, 22 April, Google ikut menyemarakkan peringatan Hari Bumi melalui sebuah doodle di laman depan mesin pencarian mereka. Uniknya, Google juga menyiapkan kuis menarik untuk Anda.
Doodle Hari Bumi Google tahun ini menyelipkan beberapa hewan yang terancam punah, misalnya gajah dan Komodo, di dalam kata 'Google'. Lalu, di huruf 'O' kedua, Anda akan melihat gambar bumi yang di tengahnya terdapat fitur 'play'.
-
Siapa yang merayakan Hari Bumi? Masyarakat di berbagai penjuru dunia memperingati Hari Bumi sebagai salah satu momen yang begitu berharga.
-
Apa tujuan utama dari Hari Bumi? Tujuan utama dari Hari Bumi adalah untuk meningkatkan kesadaran dan apresiasi masyarakat dunia terhadap bumi sebagai tempat tinggal.
-
Kapan Hari Brimob diperingati? Bangsa Indonesia memperingati Hari Brimob setiap tanggal 14 November.
-
Apa itu Hari Anjing Doodle Internasional? Bahkan, terdapat peringatan khusus yaitu Hari Anjing Doodle Internasional, yaitu setiap 1 Mei.
-
Berapa berat Bumi? Menurut NASA, Massa Bumi berkisar 5,9722×1024 kilogram atau sekitar 13,1 septiliun pon.
Dengan mengklik 'play', gambar bumi itu akan berputar menampilkan seluruh benua di bumi.
Menariknya, Anda bisa mengklik sekali lagi di bumi yang berputar itu untuk masuk ke sebuah kuis untuk mencari tahu hewan apa yang paling mewakili kepribadian Anda. Sebelumnya, Anda harus menjawab enam pertanyaan terlebih dulu.
Keikutsertaan Google tentu saja menyemarakkan peringatan Hari Bumi yang dimulai tahun 1970, bersama dengan jutaan orang lain di berbagai belahan dunia yang tengah merayakannya.
"Selamat Hari Bumi untuk kalian hari ini dan seterusnya. Kami belajar banyak tentang sahabat alam dan hewan-hewan menarik yang ikut dalam proses pembuatan kuis ini, dan kami harap kalian juga bisa belajar," ujar tim pembuat Google Doodle Hari Bumi, Mirror (22/04).
Memang, setelah mengetahui hewan apa yang paling mewakili kepribadian Anda, Anda bisa mengklik ikon 'search' di bagian bawah gambar hewan untuk mendapatkan informasi lebuh lanjut tentang hewan tersebut.
Baca juga:
Google mulai 'kiamat' untuk pengusaha kecil besok?
Kini cari smartphone yang hilang bisa lewat Google
Surati Google, Mendikbud minta link soal UN ditutup
Google kini buat aplikasi Android bisa berjalan di Windows dan Mac
7 Keusilan Google dan perusahaan teknologi lainnya saat April Mop