Yahoo! akan buat aplikasi bareng Apple?
Belum diketahui aplikasi apa yang akan dibuat dua perusahaan ini.
Di bawah Marissa Mayer, Yahoo! kerap melakukan gerakan-gerakan fenomenal. Kali ini, perusahaan tersebut dikabarkan sedang merancang rencana untuk bekerjasama dengan Apple.
Seperti yang dilansir oleh Bloomberg (10/4), hal ini diketahui setelah CEO Yahoo!, Marissa Mayer, mengadakan pertemuan dengan SVP Internet Services Apple, Eddy Cue. kabarnya, pertemuan ini dilakukan untuk menggodok pembuatan sebuah aplikasi mobile.
-
Bagaimana tren perpindahan pengguna Android ke iPhone? Sejak tahun 2019, jumlah pengguna ponsel Android yang membeli atau mengganti ponselnya dengan iPhone relatif stabil. Pada periode 2019—2023, terdapat 11% hingga 19% pengguna Android yang pindah ke iPhone. Peningkatan perpindahan tertinggi terjadi di tahun 2022, sebelum pembelian menurun di tahun 2023.
-
Apa yang diterima TikToker tersebut dari Apple? Kejutan yang tak terduga terjadi ketika tiga kiriman kotak besar tiba di rumah pria ini. ketiga kotak besar ini berisi total 60 ponsel iPhone 15 Pro Max, dan semuanya berasal dari varian 1TB.
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
-
Kapan Apple merilis iPod? Melansir Majalah Mixdown, Selasa (18/6), pada bulan Oktober 201, perusahaan teknologi Apple merilis perangkat media portabel iPod.
-
Kenapa Apple menguji ponsel lipat dari kompetitornya? Berdasarkan MacRumor, Senin (26/2), rumor di Weibo tersebut juga menyebutkan bahwa Apple telah menguji ponsel lipat dari pesaingnya, termasuk Samsung, selama Apple sedang mengerjakan produknya sendiri.
-
Kapan Bill Gates dan Microsoft membantu Apple? Pada tahun 1997, ketika Apple berada di ambang kebangkrutan, Gates dan Microsoft memainkan peran penting dalam menyelamatkan perusahaan tersebut.
Jika hal ini benar adanya, bisa jadi Yahoo! akan semakin terintegrasi dengan iPhone maupun iPad. Hanya saja, belum bisa dipastikan seperti apa bentuk dari integrasi ini.
Marissa Mayer memang sebelumnya kerap ditengarai akan membawa Yahoo! lebih dekat dengan perusahaan IT besar lainnya macam Apple, Google, dan Facebook. Hal ini dilakukannya untuk semakin memperlebar jangkauan Yahoo! di dunia digital.
Selama ini sendiri, Yahoo! menyuplai Apple dengan data prakiraan cuaca dan saham. Sementara Apple sudah membuat Siri agar lebih familiar dengan layanan yahoo's Sports.
(mdk/nvl)