10 Makanan Kaleng Siap Saji, Praktis dan Lezat
Makanan kaleng merupakan alternatif yang tepat untuk menyiapkan hidangan dalam waktu yang singkat.
Makanan kaleng merupakan alternatif yang tepat untuk menyiapkan hidangan dalam waktu yang singkat. Terlebih lagi, bagi orang-orang yang memiliki kesibukan yang padat, menyimpan makanan kaleng menjadi solusi yang tepat dan praktis.
Jenis makanan kalengpun kini sudah semakin beragam. Mulai dari aneka buah, ikan, daging, kacang-kacangan, dan lain sebagainya. Masing-masing jenis makanan kaleng siap saji tersebut memiliki cita rasa dan kelezatannya tersendiri.
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
-
Apa definisi dari lemak sehat? Lemak sehat atau lemak tak jenuh adalah jenis lemak yang mengandung satu atau lebih ikatan rangkap dua atau rangkap tiga di antara molekul-molekulnya.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Apa saja makanan yang baik untuk menjaga kesehatan mata? Makanan tinggi vitamin A, C, E, lutein, zeaxanthin, dan zinc dapat membantu menjaga kesehatan mata Anda.
Meski begitu, konsumsi makanan kaleng secara berlebih juga tidak dianjurkan. Sebab, makanan kaleng merupakan jenis makanan yang sudah diolah secara khusus kemudian diawetkan dan dikemas dalam kaleng. Tentu saja, makanan yang memiliki pengawet lebih baik dikonsumsi sesekali saja.
Berikut 10 makanan kaleng siap saji yang dirangkum dari laman Liputan6:
Sarden
©2020 Merdeka.com
Sarden merupakan salah satu makanan kaleng yang sangat populer. Olahan ikan sarden ini banyak sekali dikemas menjadi makanan kaleng yang enak dan praktis.
Selain lezat, ikan sarden juga mengandung banyak nutrisi seperti protein, omega-3, dan vitamin B-12. Kandungan nutrisi yang ada di dalam ikan sarden dapat membantu menyehatkan otak dan mengatasi gangguan kecemasan. Ikan sarden kalengan biasanya juga dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.
Tuna Kaleng
©www.huffingtonpost.ca
Selain sarden, tuna kaleng juga menjadi salah satu makanan favorit yang banyak dicari oleh konsumen. Meski cenderung lebih mahal dibandingkan ikan sarden kaleng, banyak orang menyukainya karena terbilang cukup praktis untuk disantap.
Seperti yang kita ketahui, jika ikan tuna memiliki kandungan nutrisi yang sangat bagus berupa omega-3 EPA dan DHA serta berbagai nutrisi lain.
Melansir dari Well and Good, tuna yang bagus adalah tuna yang berjenis chunk light. Hal ini dikarenakan jenis ikan tuna ini mengandung merkuri yang sedikit dan tentunya aman jika dikonsumsi setiap hari.
Daging Kaleng
Tak hanya ikan saja, daging juga bisa dikemas menjadi makanan kaleng. Masyarakat Indonesia biasanya mengenalnya dengan istilah kornet. Kornet merupakan makanan kaleng yang terbuat dari daging sapi yang diawatkan dalam air garam dan dimasak dengan cara direbus.
Selain kornet, daging dalam bentuk olahan rendang juga bisa ditemukan dalam kemasan kalengan. Hal ini tentu memudahkan konsumen yang ingin mengonsumsi rendang dengan praktis.
Gudeg Kaleng
©2013 PusatGudegKaleng.info
Makanan khas Yogyakarta satu ini juga kini tersedia dalam kemasan kalengan. Hal ini dikarenakan banyaknya wisatawan yang ingin membawa gudeg sebagai oleh-oleh. Sehingga, banyak pabrik berinisiatif membuat gudeg dalam kaleng, agar bisa dinikmati dalam jangka waktu yang lebih lama.
Bandeng Kaleng
Bandeng juga salah satu jenis ikan yang sangat digemari. Selain lezat, bandeng juga mengandung banyak nutrisi dan vitamin. Saat ini, kita juga banyak menemukan variasi bandeng mercon kalengan yang banyak dijual.
Kacang
shutterstock
Bahan makanan berupa kacang-kacangan juga banyak ditemukan dalam bentuk kalengan. Di supermarket kita sering menjumpainya seperti kacang polong atau kacang lentil. Kacang-kacangan yang dikemas dalam kalengan biasanya digunakan untuk pelengkap makanan.
Sup Kaleng
Sup kaleng juga bisa dijadikan sebagai alternatif jika kamu sedang terburu-buru untuk menyiapkan makanan. Makanan ini terbilang sangat praktis karena hanya perlu menghangatkan sebentar saja lalu disantap.
Daging Ayam
©2020 Merdeka.com/www.pixabay.com
Daging ayam juga kini bisa kita jumpai dalam bentuk kalengan. Daging ayam kaleng biasanya menggunakan bagian dada yang dipotong dadu yang sebelumnya sudah dimasak lalu dikemas dengan air.
Karena sudah dipotong dengan rapi, kita bisa langsung mengolah daging ini menjadi masakan yang lezat.
Jagung dan Tomat
©2020 Merdeka.com
Meski tidak dikemas dalam bentuk kaleng, jagung merupakan bahan makanan yang sebenarnya bisa disimpan dalam jangka waktu yang lama. Namun, agar lebh praktis dan awet kini juga tersedia jagung yang dikemas dalam kaleng.
Tak hanya jagung, kita juga bisa menjumpai tomat yang dikemas dalam bentuk kalengan.
Cabai
Cabai juga dikemas dalam bentuk kalengan. Cabai kalengan tersedia dalam berbagai rasa sehingga cocok untuk dihidangkan untuk campuran makanan seperti pasta dan nasi.
Perlu diketahui bahwa cabai kaleng merupakan makanan berkalori tinggi dengan memiliki serat dan protein di dalamnya.