11 Resep Minuman Es Segar untuk Buka Puasa, Mudah Dibuat & Bikin Nagih
Berikut kumpulan resep minuman es segar untuk buka puasa.
Berikut kumpulan resep minuman es segar untuk buka puasa.
11 Resep Minuman Es Segar untuk Buka Puasa, Mudah Dibuat & Bikin Nagih
Tidak lengkap rasanya buka puasa tanpa minum minuman es segar.
Selain segar, minum ini juga mampu melepaskan dahaga usai berpuasa satu hari. Tidak heran apabila banyak penjual yang menjajakan minuman es segar di pinggir jalan.
Akan tetapi terkadang kita kurang percaya dengan kualitas dan kebersihannya. Tak perlu khawatir, kita sebenarnya bisa membuat minuman es segar sendiri di rumah.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Apa saja resep es mangga yang bisa dibuat? Selain dikonsumsi langsung, buah mangga dapat diolah menjadi berbagai macam hidangan minuman dingin. Terlebih di bulan puasa ini, tentu Anda ingin menyantap minuman es yang menyegarkan dan melegakan dahaga. Jika tertarik, terdapat beberapa resep es mangga berbagai bahan yang bisa Anda coba. Mulai dari es mangga sagu, es mangga nangka, es mangga selasih, es mangga tape susu, es mangga yakult, hingga es mangga jelly.
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
-
Bagaimana cara membuat Es Semangka Susu? Cara membuat:1. Campur semua bahan menjadi satu.2. Siap disajikan selagi dingin.
-
Bagaimana cara membuat minuman Es Kelapa Gula Merah Sisir agar terasa nikmat? Rebus 150 ml air, masukkan gula jawa dan gula pasir hingga larut.Masukkan daun pandan dan masak hingga mendidih dan gula agak mengental.Tata air dan kelapa muda di gelas, tuang gula jawa dan air es secukupnya.
-
Di mana kita bisa menemukan resep es susu biskuit yang lengkap dan mudah ditiru? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep es susu biskuit berbagai bahan, bisa menjadi rekomendasi Anda.
Terlebih ada begitu banyak resep minuman es segar untuk buka puasa. Penasaran?
Lantas bagaimana kumpulan resep minuman es segar untuk buka puasa yang mudah dibuat dan bikin nagih?
Melansir dari berbagai sumber, Senin (25/3), simak ulasan informasinya berikut ini.
1. Resep Minuman Es Segar: Es Buah Jadul
Bahan:
- 300 gram pepaya, potong sesuai selera
- 200 gram gula pasir
- 200 gram bengkuang, potong dadu
- 3 butir cengkih
- 2 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 1 liter air
- 1 buah nanas madu, potong sesuai selera
- 1 batang kayu manis, secukupnya
- 1 lembar daun pandan, optional
Cara Membuat:
1. Didihkan air, gula pasir, kayu manis, cengkih dan daun pandan sampai gula larut.
2. Matikan api, tunggu sampai uap panasnya hilang. Aduk-aduk bila perlu, untuk mempercepat prosesnya.
3. Keluarkan kayu manis, cengkih dan daun pandan, masukkan bengkuang, nanas dan pepaya.
4. Lalu masukkan air jeruk nipis, aduk rata. Diamkan di kulkas sampai meresap. Sajikan langsung atau tambah es batu.
2. Resep Minuman Es Segar: Es Semangka Susu
Bahan:
- 600 ml susu cair full cream
- 150 ml sirup frambos atau cocopandan
- 1/4 buah semangka tanpa biji, potong dadu kecil
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
1. Campur buah semangka, susu cair dan juga sirup frambos. Jika dirasa terlalu manis tambahkan air putih secukupnya.
2. Kemudian tambahkan es batu. Es semangka susu siap disajikan selagi dingin.
3. Resep Minuman Es Segar: Es Cendol
Bahan Cendol:
- 750 ml air sari pandan (10 lembar daun pandan + air)
- 60 gram tepung sagu
- 50 gram tepung beras
- 40 gram tepung hunkwe
- 1 sendok makan air kapur
- 1 sendok teh garam
Bahan Kuah Gula:
- 250 ml air
- 200 gram gula merah, sisir
- 1 lembar daun pandan
- Rebus hingga mengental
Bahan Kuah Santan:
- 300 ml santan
- 1 lembar daun pandan
- 1/4 sendok teh garam
- Rebus hingga mendidih
- Resep Es Jeruk Nipis dengan Serai, Minuman Segar untuk Menurunkan Gula Darah Tinggi
- 10 Resep Olahan Timun Suri Jadi Minuman Segar, Mudah Dibuat & Cocok Jadi Menu Buka Puasa
- Resep Es Jeruk Selasih Berbagai Bahan, Minuman Segar untuk Buka Puasa
- Es untuk Buka Puasa, Berikut ini Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa
Cara Membuat:
1. Buat cendol, campur semua bahan, saring lalu masak sampai mendidih dan matang. Angkat, sisihkan.
2. Masukkan pada plastik segitiga, gunting ujung plastik dan semprotkan pada wadah yang berisi air matang serta es batu. Lakukan sampai habis
3. Siapkan gelas saji, tuang gula di dasar gelas, es batu, cendol dan terakhir siram dengan kuah santan.
4. ES cendol siap dinikmati.
4. Resep Minuman Es Segar: Es Timun Selasih
Bahan:
- 1 buah timun, kupas, serut, tinggalkan bijinya
- 1 sendok teh selasih
- 1/2 sendok teh pasta cocopandan
- Gula pasir secukupnya
- Es batu dan air
Cara Membuat:
1. Masukkan gula pasir dan selasih ke gelas, beri sedikit air hangat dan aduk sampai gula larut dan selasih mengembang.
2. Masukkan es batu, pasta cocopandan dan timun serut. Lalu tambahkan air sampai gelas penuh.
3. Aduk-aduk sebelum disajikan
5. Resep Minuman Es Segar: Es Lidah Buaya
Bahan:
- 200 ml air
- 100 gram gula pasir
- 1 mangkuk lidah buaya dipotong dadu (sudah dikuliti)
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok makan selasih
- Air untuk merebus secukupnya
- Vanila ekstrak atau vanili bubuk
Bahan Pelengkap:
- 600 ml air matang
- 1-2 buah jeruk nipis, iris tipis
- Sirup melon secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
1. Remas-remas lidah buaya dengan garam untuk membersihkan lendirnya. Bilas bersih lidah buaya hingga garam hilang dan lendir berkurang. Sisihkan.
2. Rebus lidah buaya dalam air mendidih sekitar 7-8 menit, tiriskan dan sisihkan.
3. Didihkan 200 ml air dan gula pasir. Setelah mendidih masukkan rebusan lidah buaya tadi. Tambahkan selasih dan vanila ekstrak/vanili bubuk. Rebus selama 1 menit saja, matikan api.
4. Diamkan semalaman rebusan lidah buaya di kulkas agar larutan gulanya lebih meresap.
5. Penyajian: sajikan rebusan lidah buaya dan selasih tadi dengan air matang, es batu, irisan jeruk nipis, dan sirup melon secukupnya
6. Resep Minuman Es Segar: Es Ximilu
Bahan:
- Stroberi
- Kiwi
- Melon
- Semangka
- Anggur
- Kelengkeng
- Jelly parut
- Biji selasih
- Krimer, seduh dengan air hangat
- Gula syrup atau gula cair secukupnya
- Air secukupnya
- Es batu sesuai selera
Cara Membuat:
1. Potong buah-buahan sesuai selera, lalu pindahkan ke dalam mangkuk.
2. Masukkan jelly parut dan selasih, kemudian tambahkan krimer dan gula syrupnya.
3. Tambahkan air sesuai selera, aduk rata.
4. Tambahkan es batu, lalu siap disajikan.
7. Resep Minuman Es Segar: Rose Ice Jelly
Bahan:
- 1300 ml air
- 700 ml susu UHT
- 300 gram gula pasir
- 2 bungkus agar-agar plain
- Sirup rose merah
- Sirup melon hijau
- Sirup jeruk orange
- Sirup rose secukupnya
- Kental manis sesuai selera
Cara Membuat:
1. Masak agar-agar sesuai petunjuk, lalu bagi jadi 3 sama rata, masing-masing agar diberi 1 sendok makan sirup.
2. Dinginkan hingga larutan agar padat dan kenyal. Potong dadu dan sebagian diparut, lalu sisihkan.
3. Campur semua bahan, aduk rata. Dinginkan dan masukkan ke dalam kulkas. Sajikan saat dingin.
8. Resep Minuman Es Segar: Es Buko Cocopandan
Bahan Agar Cocopandan:
- 750 ml air
- 80 gram gula pasir
- 70 ml sirup cocopandan
- 7 gram agar-agar bubuk
- 7 gram jelly bubuk
Bahan Kuah:
- 600 ml susu cair full cream
- 300 ml susu evaporasi
- 100 ml kental manis
- 100 ml sirup cocopandan
Bahan Pelengkap:
- 100 gram keju cheddar, parut
- 1 bungkus nata de coco
- 1 kaleng kelengkeng
- Es batu
Cara Membuat:
1. Untuk membuat agar cocopandan, campur semua bahan agar-agar, lalu masak hingga mendidih. Tuang dalam wadah tahan panas. Dinginkan hingga beku.
2. Campur semua bahan kuah, aduk hingga tercampur rata.
3. Potong-potong agar cocopandan kemudian tambahkan nata de coco, kelengkeng, dan es batu.
4. Tambahkan kuah, kemudian taburi dengan keju parut.
5. Sajikan dingin.
9. Resep Minuman Es Segar: Es Nangka Aplukat Jelly
Bahan:
- 500 ml air
- 65 ml santan instan
- 6 butir buah nangka
- 4 sendok makan gula pasir, sesuai selera
- 2 buah alpukat ukuran sedang
- 1 lembar daun pandan
- 1/2 sendok teh garam
- Agar-agar siap pakai secukupnya
- Kental manis secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
1. Potong-potong nangka dan alpukat sesuai selera. Lalu potong kasar agar-agarnya.
2. Campur jadi satu santan, air, gula, garam, dan daun pandan, rebus sampai mendidih sambil diaduk, biarkan dingin.
3. Campur jadi satu semua bahan, aduk rata, sesuaikan manisnya, tuang dalam ke gelas saji.
10. Resep Minuman Es Segar: Es Kopyor Imitasi
Bahan:
- 500 ml air
- 50 gram krimer fibercreme
- 1 bungkus agar-agar kelapa muda
- Sejumput garam
- Sirup cocopandan
- Biji selasih
- Es batu
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan jadi satu, masak sampai mendidih. Angkat.
2. Siram larutan agar-agar dengan sendok, sedikit demi sedikit di atas es batu sampai habis.
3. Sajikan dengan biji selasih, sirup cocopandan, dan es batu serut.
11. Resep Minuman Es Segar: Es Mangga Alpukat
Bahan:
- 380 gram susu evaporasi
- 3-4 sendok makan madu
- 2 buah mangga harum manis, potong dadu
- 2 buah alpukat mentega, potong dadu
- 2 sendok makan biji selasih
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan di dalam mangkuk, tambahkan es batu sesuai selera, aduk rata.
2. Siap disajikan.