5 Resep Sayur Ketupat yang Lezat Bikin Nagih, Mudah dan Tak Perlu Waktu Lama
Sayur ketupat merupakan kuliner yang identik dengan hari raya lebaran. Meski demikian, sajian khas nusantara ini telah tersebar di berbagai penjuru daerah.
Sayur ketupat merupakan kuliner yang identik dengan hari raya lebaran. Meski demikian, sajian khas nusantara ini telah tersebar di berbagai penjuru daerah.
Sehingga, Anda tidak perlu menunggu waktu tertentu untuk mencicipi sayur ketupat ini. Terlebih, kuliner khas Sumatera dan Jakarta ini semakin banyak dijual dengan harga murah meriah.
-
Di mana kamu bisa menemukan resep kue kering Lebaran? Melansir dari laman Fimela, berikut ini merdeka.com merangkum resep ide kue kering lebaran paling populer.
-
Bagaimana cara membuat menu sarapan simpel seperti Salad Sayur? Bahan tambahan: - 2 sdm thousand island - 1sdt minyak zaitun - Lada bubuk - Bawang putih oven/goreng (optional) - Telur asin /suwiran ayam
-
Siapa yang memberikan resep menu sat set ini? Pilihan resep kali ini dikutip dari akun Tiktok Chef @firhan_ashari.
-
Bagaimana cara membuat bakwan sayur yang matang merata dan renyah? Agar bakwan matang merata dengan tekstur renyah di dalam dan di luar, penting untuk memastikan bakwan tenggelam sepenuhnya saat digoreng. Kekurangan minyak dapat membuat gorengan kurang renyah dan cenderung lembek saat dingin.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Mengapa sup sayur baik untuk menu buka puasa? Mengonsumsi sup sayur saat berbuka puasa membantu memberikan rasa kenyang dengan jumlah kalori yang terkontrol. Selain itu, sup sayur juga mengandung serat, vitamin, dan mineral yang baik untuk kesehatan pencernaan dan menjaga berat badan.
Namun bagi Anda yang sesekali ingin mencoba resepnya di rumah, tak perlu khawatir lagi. Cukup sediakan berbagai bahan sederhana dan sedikit waktu untuk membuatnya sendiri.
Nah, penasaran dengan berbagai resep sayur ketupat yang dapat Anda coba tersebut? Melansir dari berbagai sumber, Kamis (18/11/2021), berikut rangkuman selengkapnya untuk Anda.
1. Resep Sayur Ketupat Sederhana
Bahan:
- 1 kg labu siam
- 2 batang serai, geprek
- 2 batang lengkuas, geprek
- 10 buah tahu goreng
- 5 butir telur rebus
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk purut
- Air dan santan secukupnya
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu Halus:
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 6 buah cabai merah rawit
- 1 sdm gr ebi kering
Brilio.net ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga tercium wangi.
- Tambahkan serai, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas, aduk rata, sisihkan.
- Rebus air hingga mendidih lalu masukkan bumbu tumis, aduk merata.
- Setelah cukup merata, tuangkan santan sambil terus diaduk agar tidak pecah.
- Masukkan potongan labu siam, wortel, tahu, dan telur.
- Tambahkan berbagai bumbu pelengkap jika kurang sesuai selera.
- Matikan api dan angkat.
- Tata ketupat di atas mangkuk saji dan tuangkan kuah sayurnya. Tambahkan dengan berbagai bahan pelengkap seperti sambal, bawang goreng, dan kerupuk.
2. Resep Sayur Ketupat Betawi
Bahan:
- 2 buah labu siam ukuran sedang
- Tempe secukupnya, potong-potong
- Tahu secukupnya, potong-potong
- 1 papan pete, kupas
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 250 ml santan
- 4 buah kacang panjang, potong-potong
- 3 butir telur rebus, kupas dan potong
- 1 batang serai, memarkan
- 3 ruas lengkuas, memarkan
- Gula, garam, air, dan kaldu bubuk secukupnya
Bumbu yang Dihaluskan:
- 9 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit
- 2 butir kemiri
- 4 buah cabai merah
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdm ebi
©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Kupas dan potong labu siam, masukkan garam lalu remas-remas dan cuci hingga bersih.
- Rebus air hingga mendidih lalu masukkan labu, kacang panjang dan tempe, aduk hingga rata.
- Sementara itu, panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum.
- Tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas.
- Aduk terus menerus hingga bumbu menjadi setengah matang.
- Masukkan tumisan bumbu ke dalam panci berisi air dan labu, aduk hingga rata,
- Tuangkan santan dan perlahan masukkan bumbu seperti gula, garam, kaldu bubuk.
- Aduk hingga matang sempurna dan matikan api.
- Sajikan di atas mangkuk selagi hangat.
3. Resep Sayur Ketupat Padang
Bahan:
- 200 gr daging, potong ukuran kecil
- Santan kental dan air secukupnya
- 150 gr buncis, iris
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 100 gr nangka sayur, potong
- 1 batang serai, memarkan
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu Halus:
- 12 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 5 cm jahe, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 3 cm kunyit, memarkan
- 3 butir kemiri
- 8 buah cabai merah keriting
© Wikimedia Creative Commons/Gunawan Kartapranata
Cara Membuat:
- Persiapkan bahan dan haluskan bumbu, tumis bumbu halus hingga cukup wangi.
- Tambahkan daun salam, serai, dan daun jeruk, aduk hingga rata.
- Masukkan potongan daging, aduk kembali.
- Tuangkan larutan santan dan sedikit air, campurkan hingga merata.
- Tambahkan bumbu berupa garam dan sedikit gula, aduk aduk sampai santan meletup-letup.
- Masukkan potongan nangka dan aduk kembali.
- Tambahkan potongan buncis, telur rebus, dan tahu goreng.
- Masak hingga matang dan koreksi rasa.
- Matikan api dan sajikan bersama dengan bahan pelengkapnya.
4. Resep Sayur Ketupat Manis
Bahan:
- 1 buah labu siam, potong memanjang
- 1 ikat kacang panjang, potong
- 1,5 buah wortel, serut panjang
- 1/4 papan tempe, potong kecil
- 2 sdm ebi
- 5 sdm fiber creme
- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 3 lembar daun salam
- Garam dan gula merah secukupnya
- Minyak dan air secukupnya
Bahan Halus:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 10 buah cabai merah keriting
Brilio.net ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Pastikan bahan telah dipotong dan siap.
- Lalu tumis bumbu halus hingga wangi.
- Tambahkan ebi dan lengkuas, aduk dan sisihkan.
- Rebus air di dalam panci hingga cukup mendidih lalu masukkan kacang panjang dan potongan labu.
- Tuangkan bumbu halus yang telah ditumis dan beri garam serta gula.
- Aduk sebentar dan tuangkan larutan fiber creme.
- Aduk kembali dan koreksi rasa.
- Tuangkan ke dalam mangkuk saji dan tata bersama dengan bahan pelengkapnya.
- Siap untuk dinikmati.
5. Resep Sayur Ketupat Udang
Bahan:
- 1 buah labu siam, potong memanjang
- 3 telur ayam rebus
- 250 gr udang kecil kupas
- 1 papan pete
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 serai, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 1 bungkus santan instan
- 1 sdt garam
- Air dan minyak secukupnya
Bahan Halus:
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 8 buah cabai keriting
- 2 butir kemiri
Brilio.net ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Cuci bersih semua bahan dan rebus air bersama dengan udang.
- Tambahkan telur yang telah direbus.
- Sementara itu, tumis bahan bumbu halus hingga harum dan setengah matang.
- Tambahkan pete, salam, lengkuas, sereh, dan udang kupas, aduk rata.
- Saat rebusan cukup mendidih, masukkan bumbu yang telah ditumis, aduk-aduk hingga tercampur kembali.
- Tambahkan potongan labu dan koreksi rasa.
- Tunggu hingga matang sempurna dan matikan api.
- Tata di atas mangkuk dan sajikan bersama bahan pelengkap seperti ketupat, bawang goreng, sambal, serta kerupuk.